Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Presiden Jokowi Gelar Rapat Bahas Optimalisasi Kebijakan Perdagangan Karbon

Presiden Jokowi Gelar Rapat Bahas Optimalisasi Kebijakan Perdagangan Karbon

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Rab, 3 Mei 2023
  • comment 0 komentar

Menurut Bahlil, saat ini konsesi yang dimiliki oleh perusahaan-perusahaan tersebut akan diatur tata kelolanya oleh pemerintah.

“Nanti semuanya dikendalikan, akan diatur tata kelolanya oleh pemerintah supaya karbon yang pergi ke luar negeri, bisa dijual, kalau tidak tata kelola dibuat sertifikasi, kita tidak akan pernah tahu berapa yang pergi. Kemudian ini juga menjadi sumber pendapatan negara kita,” jelasnya.

Lebih jauh, Bahlil menuturkan bahwa nantinya proses registrasi akan dilakukan oleh pemerintah melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK). Setelah melakukkan registrasi, maka perdagangan di bursa karbon bisa dilakukan.

“Sebelum masuk ke bursa karbon diregistrasi dulu oleh LHK, setelah itu baru bisa melakukan perdagangan di bursa karbon. Setelah melakukan perdagangan di bursa karbon, dia bisa melakukan trading seperti trading saham biasa,” imbuhnya.

Selanjutnya, dalam rapat tersebut pemerintah juga menyepakati bahwa harga karbon di Indonesia tidak boleh dijual di pasar karbon yang lain di luar negeri. Bahlil menegaskan bahwa pemerintah tidak ingin potensi penangkapan karbondioksida di Indonesia yang sangat besar justru dikapitalisasi oleh negara tetangga.

“Jangan negara tetangga yang tidak mempunyai penghasil karbon, tidak punya tempat CO2, tapi dia membuka bursa karbon itu, kita tidak ingin. Barang, aset milik negara harus dikelola maksimal oleh negara dan harus pendapatan untuk negara,” tandasnya. (*)

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Seleksi Sekprov Sulbar: Gubernur Suhardi Duka Beberkan Progres dan Jumlah Peserta

    Seleksi Sekprov Sulbar: Gubernur Suhardi Duka Beberkan Progres dan Jumlah Peserta

    • calendar_month Sel, 24 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 65
    • 0Komentar

    Ia menambahkan, sesuai ketentuan, seleksi Sekprov Sulbar minimal harus diikuti oleh empat peserta. Jika jumlah pendaftar belum mencukupi, maka proses pendaftaran akan diulang. “Yang bisa lanjut itu harus minimal empat orang. Kalau belum cukup, ya akan dibuka ulang. Dari hasil seleksi itu, nanti akan dipilih tiga nama terbaik yang akan saya kirim ke Jakarta,” lanjut […]

  • Ditlantas Polda Sulbar Gencarkan Edukasi Humanis Tertib Berlalu Lintas di Mamuju

    Ditlantas Polda Sulbar Gencarkan Edukasi Humanis Tertib Berlalu Lintas di Mamuju

    • calendar_month Jum, 12 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 46
    • 0Komentar

    AKBP Anindhita Rizal menekankan bahwa edukasi adalah kunci utama dalam menciptakan lingkungan lalu lintas yang aman. “Kami ingin membangun kesadaran kolektif bahwa tertib berlalu lintas bukan hanya kewajiban, tapi juga kebutuhan mendasar untuk keselamatan diri sendiri dan seluruh pengguna jalan lainnya. Pendekatan humanis yang kami terapkan diharapkan dapat lebih menyentuh hati masyarakat dan mendorong perubahan […]

  • Dirlantas Polda Sulbar Hadiri Rakernis di Jakarta, Tegaskan Komitmen Wujudkan Astacita demi Keselamatan Masyarakat

    Dirlantas Polda Sulbar Hadiri Rakernis di Jakarta, Tegaskan Komitmen Wujudkan Astacita demi Keselamatan Masyarakat

    • calendar_month Jum, 13 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Selain itu, perhatian khusus juga diberikan pada penanganan kendaraan overdimensi dan overload (ODOL), yang kerap menjadi penyebab utama kecelakaan. Dalam forum tersebut, dicanangkan pula Hari Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Nasional sebagai momentum peningkatan kesadaran publik terhadap pentingnya keselamatan dan kepatuhan aturan lalu lintas. “Komitmen kami terhadap Astacita sangat kuat. Kami akan terus berupaya […]

  • Hadiri Rakor Kominda, Dinsos Sulbar Paparkan Progres Penyelenggaraan Sekolah Rakyat dan Capaian Program Penanganan Kemiskinan

    Hadiri Rakor Kominda, Dinsos Sulbar Paparkan Progres Penyelenggaraan Sekolah Rakyat dan Capaian Program Penanganan Kemiskinan

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 58
    • 0Komentar

    Ia juga menyampaikan berbagai capaian dan tantangan dalam pelaksanaan program penanganan kemiskinan di Sulbar. Pemaparan tersebut mendapat apresiasi dari peserta rapat, mengingat pentingnya sinergi antara lembaga intelijen, instansi pemerintahan, dan OPD dalam menciptakan stabilitas sosial dan mempercepat pengentasan kemiskinan di daerah. Rapat ini diharapkan menjadi forum koordinasi strategis yang mampu merumuskan langkah-langkah konkret dalam menjaga […]

  • Seleksi PPPK Tenaga Teknis Dimulai, Kementerian PANRB Pastikan Berlangsung Transparan

    Seleksi PPPK Tenaga Teknis Dimulai, Kementerian PANRB Pastikan Berlangsung Transparan

    • calendar_month Ming, 19 Mar 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 54
    • 0Komentar

    “Jadi untuk memfasilitasi tes PPPK yang dimulai hari ini di seluruh Indonesia tentu yang digunakan sama persis seperti yang digunakan tes CPNS, akuntabilitas, terkait transparansi kita jamin bahwa ini tidak ada bedanya,” katanya. Sementara itu, Kepala Biro Sumber Daya Manusia, Organisasi, dan Hukum Kementerian PANRB Sri Rejeki Nawangsasih mengungkapkan total peserta yang mengikuti seleksi PPPK […]

  • Polisi Tangkap 2 Pria di Penginapan Majene, Sabu Disembunyikan di Balik Ponsel

    Polisi Tangkap 2 Pria di Penginapan Majene, Sabu Disembunyikan di Balik Ponsel

    • calendar_month Jum, 30 Mei 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Saat pemeriksaan, satu pria ditemukan di dalam mobil, sementara pria lainnya mondar-mandir di lobi lantai dua penginapan. Setelah digeledah, petugas menemukan satu sachet plastik bening berisi kristal yang diduga sabu pada HB. Barang haram tersebut disembunyikan di belakang ponselnya. HB mengaku mendapatkan sabu itu dari SP, yang kemudian juga mengakui bahwa ia memperoleh sabu dari […]

expand_less