Hukum  

Kapolda Sulbar Kunjungan Kerja ke Mako Batalyon B Pelopor di Karossa, Tekankan Soliditas dan Kehormatan

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Kapolda, Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta, dalam kunjungan kerjanya ke Mako Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sulbar memberikan arahan strategis sekaligus sebagai upaya untuk mempererat ikatan silaturahmi dengan seluruh jajarannya dalam menajaga stabilitas kamtibmas, Selasa (14/10/25)

Dalam arahannya, Kapolda Sulbar menyampaikan kekagumannya terhadap integritas, semangat juang dan loyalitas anggota Brimob.

“Batalyon Brimob selalu menjadi satuan yang saya banggakan sejak masa pendidikan di Akademi Kepolisian,” tuturnya dengan nada penuh apresiasi.

BACA JUGA:  Dinsos Sulbar Dukung Pramuka Jadi Mitra Strategis dalam Aksi Sosial dan Kemanusiaan

Ia menekankan bahwa Brimob memiliki sejarah panjang dalam menjaga keutuhan NKRI dan selalu menjadi garda terdepan dalam berbagai situasi krusial.

“Sejak berdirinya, Brimob tidak pernah sekalipun memberontak terhadap negara. Inilah kebanggaan terbesar yang membedakan Brimob dari satuan lainnya,” tegasnya.