Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pemerintahan » Wakili Gubernur Sulbar, Bau Akram Dai Hadiri Penandatanganan MoU dan Perjanjian Kerja Sama se-Sulawesi

Wakili Gubernur Sulbar, Bau Akram Dai Hadiri Penandatanganan MoU dan Perjanjian Kerja Sama se-Sulawesi

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sel, 12 Agu 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, JAKARTA – Dalam rangka memperkuat sinergitas pembangunan daerah di Pulau Sulawesi, enam perwakilan Pemerintah Provinsi se-Sulawesi bertemu di Hotel Borobudur Jakarta, Minggu 10 Agustus 2025, guna mengikuti acara Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) tentang Penyelenggaraan Pemerintahan, Pelaksanaan Pembangunan dan Pelayanan Publik.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Bau Akram Dai yang hadir mewakili Gubernur Sulbar Suhardi Duka menyampaikan bahwa agenda tersebut merupakan tindak lanjut dari pertemuan-pertemuan sebelumnya oleh Badan Kerja Sama Pemerintah Regional Sulawesi (BKPRS) bersama Dinas Pariwisata se-Sulawesi.

Selain penandatanganan MoU, di acara Discover Nusantara itu juga dilakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama oleh para Kepala Dinas Pariwisata Provinsi se-Sulawesi. Kerja sama dimaksud terkait pengembangan pariwisata yang terintegrasi, berkualitas, dan berkelanjutan se-Pulau Sulawesi.

Bau Akram Dai mengatakan sesuai arahan Gubernur Sulbar Suhardi Duka, Dinas Pariwisata sangat perlu mengambil peran dalam Kerja Sama Pengembangan Pariwisata se-Sulawesi itu.

“Dari awal Bapak Gubernur berkomitmen melakukan upaya pengembangan sektor pariwisata di Sulawesi Barat. Beliau mendorong agar Dinas Pariwisata Sulawesi Barat menjalin kerja sama dengan berbagai pihak sehingga sektor ini berdampak signifikan pada pertumbuhan ekonomi daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Sulawesi Barat,” jelas Bau Akram.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Pasangkayu Relaksasi Pajak dan Retribusi Pasar dan Warung

    Bupati Pasangkayu Relaksasi Pajak dan Retribusi Pasar dan Warung

    • calendar_month Jum, 15 Mei 2020
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 170
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com,PASANGKAYU– Berbagai upaya dilakukan Pemkab Pasangkayu menanggulangi dampak ekonomi di masa pandemi Covid-19. Terbaru Bupati Agus Ambo Djiwa memutuskan menunda (relaksasi) penagihan pajak dan retribusi bagi pasar, kios dan rumah makan. ” Dimasa pandemi ini semua terdampak secara ekonomi. Daya beli masyarakat menurun yang secara otomatis berdampak pada pendapatan para pedagang. Makanya saya putuskan menunda […]

  • Rencana Kontijensi Bencana

    Bapperida Sulbar Ikuti Pelatihan Rencana Kontijensi Bencana 2025

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 23
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Dalam upaya memperkuat kesiapsiagaan dan kapasitas Aparatur Sipil Negara (ASN) menghadapi bencana, Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Sulbar mengutus dua staf untuk mengikuti Pelatihan Rencana Kontijensi Bencana Tahun 2025. Kegiatan berlangsung di Marasa Corner, Mamuju, selama lima hari, mulai 29 September hingga 3 Oktober 2025. Dua perwakilan dari Bapperida, […]

  • Pemkab Pasangkayu Susun Rancangan Awal Teknoratik RPJMD 2022-2027

    Pemkab Pasangkayu Susun Rancangan Awal Teknoratik RPJMD 2022-2027

    • calendar_month Sab, 5 Des 2020
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 257
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com,PASANGKAYU– Pemkab Pasangkayu mulai menyusun rancangan awal teknoratik Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2022-2027. Ini merupakan tahap akhir dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2005-2025. Kegiantan penyusunan berlangsung di ruang rapat kantor Bappeda Litbang Pasangkayu, Jumat 4 Desember. Dibuka oleh Sekkab Firman yang didamping oleh Kepala Bappeda Litbang Abidin. Hadir sejumlah kepala OPD […]

  • Peringatan Hari Otda ke 29, Gubernur Sulbar Sampaikan Sambutan Mendagri

    Peringatan Hari Otda ke 29, Gubernur Sulbar Sampaikan Sambutan Mendagri

    • calendar_month Jum, 25 Apr 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 14
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka (SDK) memimpin upacara peringatan hari Otonomi Daerah (Otda) ke- 29 tingkat Provinsi Sulbar, Jumat, 25 April 2025. Dalam arahannya, SDK menyampaikan sambutan serentak Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian di hadapan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulbar. SDK mengungkapkan, semangat kolaborasi […]

  • ESDM Sulbar Koordinasi dengan PLN Sulselrabar Siapkan Bantuan Listrik untuk Keluarga Tidak Mampu

    ESDM Sulbar Koordinasi dengan PLN Sulselrabar Siapkan Bantuan Listrik untuk Keluarga Tidak Mampu

    • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 16
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Makassar — Pejabat Fungsional Inspektur Ketenagalistrikan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sulbar, Marwazi Abdullah melakukan pertemuan koordinasi dengan pihak PT PLN (Persero) Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat (SULSELRABAR), Jumat (3/10/2025). Pertemuan di Kantor PLN Wilayah Makassar itu membahas rencana kegiatan Bantuan Penyambungan Listrik Rumah Tangga Miskin (LHM) bagi masyarakat […]

  • Wagub Sulbar Gandeng PT Kalbe Farma Percepat Penurunan Stunting

    Wagub Sulbar Gandeng PT Kalbe Farma Percepat Penurunan Stunting

    • calendar_month Sel, 3 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 23
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Salim S Mengga, mengadakan pertemuan strategis dengan PT Kalbe Farma untuk mempercepat penurunan angka stunting di wilayah Sulbar. Pertemuan yang juga dihadiri Kepala Dinas Kesehatan ini berlangsung di lantai 2 Kantor Gubernur Sulbar, Senin, 2 Juni 2025. Dalam keterangannya, Salim S Mengga menyampaikan bahwa kolaborasi dengan perusahaan besar […]

expand_less