News  

BPBD Sulbar Perkuat Pemantauan Cuaca, Waspadai Potensi Bencana Musim Hujan

potensi bencana

EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulbar terus memantau kondisi cuaca di seluruh wilayah Sulbar. Sebagai langkah antisipatif terhadap potensi bencana hidrometeorologi seperti hujan lebat, angin kencang, dan tanah longsor yang kerap terjadi pada musim penghujan.

Koordinasi intensif juga dilakukan bersama BMKG Stasiun Meteorologi Kelas II Tampa Padang Mamuju serta BPBD di enam kabupaten. Tujuannya untuk memperbarui data dan informasi cuaca terkini, sehingga langkah kesiapsiagaan dan mitigasi bencana dapat dilakukan dengan cepat dan tepat.

Langkah mitigasi dan kesiapsiagaan akan terus diperkuat sesuai arahan Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, agar seluruh elemen pemerintah dan masyarakat siap menghadapi potensi bencana di musim penghujan.