Dukung Visi Panca Daya, UPTD BPSMB Luncurkan Inovasi Layanan Digital untuk Komoditas Unggulan
- account_circle Ekspos Sulbar
- calendar_month Rab, 10 Sep 2025
- comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – UPTD Balai Pengujian Sertifikasi Mutu Barang (BPSMB) Dinas Koperindag Sulawesi Barat (Sulbar) secara resmi menyosialisasikan inovasi layanan digital UPTD BPSMB, Selasa, 9 September 2025.
Terobosan ini merupakan Aksi Perubahan yang digagas oleh Kasubag Tata Usaha UPTD BPSMB, Yenny Christina Kiding, dalam Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan V Tingkat Provinsi Sulawesi Barat Tahun 2025. Ini juga sejalan dengan visi Panca Daya Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakilnya salim S Mengga.
Kegiatan yang dibuka oleh Kepala Dinas Koperindag Sulbar, H. Masriadi Nadi Atjo, dihadiri oleh Sekretaris Dinas, Andi Purnama, Kepala UPTD BPSMB, Adnan Rasjid, serta para pelaku usaha kopi dan kakao sebagai peserta utama.
Dalam sambutannya, Masriadi menekankan pentingnya inovasi ini sebagai langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik. Ia berharap agar terobosan ini tidak berhenti setelah diluncurkan, melainkan harus terus berlanjut dan dikembangkan secara berkelanjutan.
“Digitalisasi ini hal yang sangat penting. Inovasi seperti ini jangan hanya seremonial, tapi harus terus dikembangkan,” tegas Masriadi.
- Penulis: Ekspos Sulbar
