Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » News » Gerakan Sulbar Mandarras, Gagasan Gubernur Sulbar Jadi Inspirasi Forum Perpustakaan Nasional

Gerakan Sulbar Mandarras, Gagasan Gubernur Sulbar Jadi Inspirasi Forum Perpustakaan Nasional

  • account_circle Dhamar
  • calendar_month Rab, 17 Sep 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, didapuk menjadi pemateri dalam pertemuan Pemangku Kepentingan Tingkat Nasional Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS) yang digelar Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI, Rabu (17/9/2025).

Pertemuan yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting itu diikuti oleh 655 peserta dari seluruh Indonesia, terdiri atas Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip, Bappeda, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) tingkat provinsi, kabupaten, hingga kota, serta pelatih ahli dan Tim TPBIS Perpusnas.

Dalam kesempatan tersebut, Suhardi Duka (SDK) membawakan materi bertajuk “Kepemimpinan Transformasional dalam Mendorong Kolaborasi Pemangku Kepentingan untuk Literasi dan Pemberdayaan Masyarakat.”

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Pemprov Sulbar, Mustari Mula yang turut mendampingi Gubernur dalam pertemuan itu, menjelaskan bahwa kehadiran Gubernur Sulbar sebagai narasumber merupakan permintaan langsung dari Perpusnas.

Alasannya, karena program inovatif yang digagas Gubernur Suhardi Duka, yakni Gerakan Sulbar Mandarras yang dinilai sejalan dengan semangat literasi inklusif nasional.

  • Penulis: Dhamar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ketua Lembaga Adat Mamasa Titip Harapan untuk Polri Jelang Hari Bhayangkara ke-79

    Ketua Lembaga Adat Mamasa Titip Harapan untuk Polri Jelang Hari Bhayangkara ke-79

    • calendar_month Jum, 20 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 78
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Menjelang peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Ketua Lembaga Adat Kabupaten Mamasa, Benyami Matasak, menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia, khususnya yang bertugas di wilayah Sulawesi Barat. Ucapan tersebut menjadi bentuk penghormatan atas dedikasi dan pengabdian Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Dalam pernyataannya, Benyami menyampaikan harapan besar […]

  • Pemprov Sulbar dan Pemkab Mamuju Diminta Bergerak Cepat Terkait Potensi Pendapatan di Selat Makassar

    Pemprov Sulbar dan Pemkab Mamuju Diminta Bergerak Cepat Terkait Potensi Pendapatan di Selat Makassar

    • calendar_month Sen, 6 Mei 2024
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 54
    • 0Komentar

    MAMUJU, EKSPOSSULBAR.CO.ID – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dan Pemerintah Kabupaten Mamuju diminta bergerak cepat dalam mengelola potensi pendapatan yang berasal dari penggunaan ruang laut di Selat Makassar. Hal ini berkaitan dengan berbagai aktivitas seperti eksplorasi minyak dan gas (migas), penggunaan pipa bawah laut, serta kabel optik bawah laut yang telah berlangsung selama beberapa tahun. Menurut […]

  • Pastikan Mutu Benih Kakao, Dinas Perkebunan Sulbar Lakukan Monitoring Penyaluran ke Kelompok Tani di Polman

    Pastikan Mutu Benih Kakao, Dinas Perkebunan Sulbar Lakukan Monitoring Penyaluran ke Kelompok Tani di Polman

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 73
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Polman —Dalam rangka menunjukkan komitmen terhadap kualitas dan mutu benih kakao yang diserahkan kepada kelompok tani di Sulawesi Barat (Sulbar), Dinas Perkebunan Sulbar bersama Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Polewali Mandar (Polman), didampingi Inspektorat Sulbar, melakukan monitoring penyaluran benih kakao di Polman pada Selasa (9/9/2025). Monitoring ini dilaksanakan di beberapa kelompok tani yang berada […]

  • Hadiri Rakor Penerapan Manajemen Talenta, Biro Organisasi Setda Sulbar Dukung Penguatan Database ASN

    Hadiri Rakor Penerapan Manajemen Talenta, Biro Organisasi Setda Sulbar Dukung Penguatan Database ASN

    • calendar_month Sel, 2 Des 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 68
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Plt. Kasubag Tata Usaha Biro Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Provisi Sulawesi Barat (Sulbar) Simon Sinai mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Penerapan Manajemen Talenta, Senin, 1 Desember 2025, bertempat di Ruangan Asesmen Center Lt 2, Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulbar. Rakor ini sejalan dengan misi Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim […]

  • BMKG: Waspada Kondisi Cuaca Angin Kencang dan Hujan Lebat di Sulbar

    BMKG: Waspada Kondisi Cuaca Angin Kencang dan Hujan Lebat di Sulbar

    • calendar_month Sab, 14 Des 2024
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 87
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID (MAMUJU) – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sulbar merilis peringatan dini cuaca wilayah Sulbar selama 12-14 Desember 2024. Diimbau, bagi warga Sulbar yang ingin beraktifitas di luar diharap tetap berhati-hati kemungkinan terjadinya cuaca buruk. “Tetap pantau kondisi cuaca yang telah diprediksikan oleh BMKG Sulbar. Mari bersama selalu waspada terhadap kondisi cuaca khususya angin […]

  • Tinjau Seksi IV Tol Cisumdawu, Ridwan Kamil: Cisumdawu Tembus Cipali untuk Mudik Lebaran

    Tinjau Seksi IV Tol Cisumdawu, Ridwan Kamil: Cisumdawu Tembus Cipali untuk Mudik Lebaran

    • calendar_month Sen, 10 Apr 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 45
    • 0Komentar

    KABUPATEN SUMEDANG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meninjau kesiapan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) yang akan menunjang pergerakan kendaraan masyarakat pada saat arus mudik dan balik Lebaran 2023 di Kabupaten Sumedang, Senin (10/4/2023). Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil– menuturkan, pengguna jalan Tol Cisumdawu dapat menuju Tol Cipali untuk bergabung dalam arus besar jalur utara menuju Cirebon […]

expand_less