Jelang Lebaran, Forkopimda Mamuju Pantau Stok dan Harga di Pasaran
- account_circle Chamar
- calendar_month Kam, 6 Mei 2021
- comment 0 komentar

Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi saat melakukan kungan ke beberapa pasar di Mamuju, Rabu 5 Mei 2021. (Dok Humas Pemkab Mamuju)
Disela kunjungan, Bupati Mamuju mengatakan hingga saat ini stok dan harga barang di dua pasar dalam kota Mamuju masih relatif stabil. “Ada kenaikan beberapa bahan pangan namun tidak seberapa. Demikian pula ketersediaannya juga dipastikan masih aman,” terangnya.
Ia berharap stabilnya harga dan kesiapan stok tetap terjaga hingga H-1 lebaran. Sehingga masyarakat dapat terbantu menyiapkan kebutuhan pada hari raya Idul Fitri. (rls/*)
- Penulis: Chamar
