Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ragam » Gubernur Ridwan Kamil Minta Pemda Kota Siapkan SMK untuk Dukung Rebana

Gubernur Ridwan Kamil Minta Pemda Kota Siapkan SMK untuk Dukung Rebana

  • account_circle
  • calendar_month Sab, 1 Jul 2023
  • comment 0 komentar

KOTA CIREBON – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meminta Pemda Kota Cirebon menyiapkan sekolah kejuruan untuk mendukung pengembangan Kawasan Rebana. Apalagi Kota Cirebon yang mengandalkan jasa dan perdagangan digadang – gadang sebagai pusat pengembangan Kawasan Rebana.

Ridwan Kamil mengatakannya saat menghadiri peringatan Hari Jadi ke – 654 Kota Cirebon di Griya Sawala DPRD, Kota Cirebon, Rabu (19/7/2023). “Pendidikan harus merespons karena ada 4,5 juta tenaga kerja terserap dalam 10 tahun. Jangan sampai 4,5 juta itu tidak dinikmati anak – anak Kota Cirebon,” ujar Ridwan Kamil.

Menurutnya, agar penyerapan tenaga kerja lokal maksimal, maka infrastruktur pendidikan harus segaris dengan peta industri yang akan dikembangkan di Rebana. “Jadi tolong lihat Rebana mau ke mana arah ekonomi bisnisnya, SMA dan SMK-nya fokuskan ke sana. Masa depan Jawa Barat ada di Rebana,” kata Ridwan Kamil.

Gubernur menekankan, Pemda Kota harus menyediakan SMA baik negeri dan swasta yang memadai. Paling penting SMK dengan pendidikan vokasinya yang akan mencetak ahli di satu bidang atau lapangan usaha. Tak boleh dilupakan, kerja sama dengan stakeholders guna mengembangkan perguruan tinggi.

Penyiapan SMA/SMK dan perguruan tinggi di Cirebon bisa dilakukan dengan dua cara sekaligus yakni menambah jumlah sekolah, menambah jurusan kuliah, serta meningkatkan akreditasinya.

Dengan penyerapan tenaga kerja lokal yang maksimal, diharapkan pendapatan masyarakat meningkat yang ujungnya dapat menumbuhkan ekonomi Kota Cirebon.

Gubernur berharap, melalui momentum Hari Jadi ke – 654 Kota Cirebon yang bertepatan dengan Tahun Baru 1446 Hijriah, semakin memantapkan Kota Cirebon sebagai kawasan penting dalam pengembangan Rebana.

  • Penulis:

Rekomendasi Untuk Anda

  • Zero Covid-19, Bupati Pasangkayu Minta Masyarakat Tetap Waspada

    Zero Covid-19, Bupati Pasangkayu Minta Masyarakat Tetap Waspada

    • calendar_month Sel, 2 Jun 2020
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 159
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com,PASANGKAYU– Beberapa kasus positif Covid-19 di Pasangkayu diketahui telah dinyatakan negatif. Saat ini Pasangkayu zero (nol) kasus Covid-19. Kendati begitu, Bupati Pasangkayu Agus Ambo Djiwa menghimbau masyarakat tetap waspada. Tetap menerapkan jaga jarak, rajin mencuci tangan, memakai masker, serta menerapkan pola hidup sehat. ” Alhamdulillah didaerah kita sudah tidak ada kasus positif, tapi bukan berarti […]

  • Penataan Pasar Desa sebagai Upaya Mengokohkan Pilar Kebangsaan

    Penataan Pasar Desa sebagai Upaya Mengokohkan Pilar Kebangsaan

    • calendar_month Jum, 21 Jun 2024
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 70
    • 0Komentar

    CAMPALAGIAN, EKSPOSSULBAR.CO.ID – Kecamatan Campalagian terletak di Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat yang dikenal dengan semangat gotong royong dan kekayaan budayanya. Penataan pasar desa merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat di kelurahan pappang. Sosialisasi empat pilar dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan ekonomi lokal sekaligus memperkuat pilar-pilar kebangsaan.

  • Pengawasan Pungli untuk Pejabat dan Masyarakat

    Pengawasan Pungli untuk Pejabat dan Masyarakat

    • calendar_month Kam, 12 Jul 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 366
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, PASANGKAYU — Potensi terjadinya pungutan liar (Pungli) bukan hanya ada pada pejabat pemerintah saja, tapi juga ada pada oknum masyarakat tertentu. Itu disampaikan oleh Wakil Bupati Pasangkayu Muhammad Saal, dalam kegiatan sosialisasi Saber Pungli yang dilakasanakan oleh Pemprov Sulbar, Kamis 12 Juli. Olehnya kata dia, pengawasan dan pencegahan terjadinya Pungli yang dilakukan oleh tim […]

  • Gubernur Suhardi Duka Jadi Narasumber di Rakerkonas Apindo Ke-34, Tawarkan Potensi dan Peluang Investasi

    Gubernur Suhardi Duka Jadi Narasumber di Rakerkonas Apindo Ke-34, Tawarkan Potensi dan Peluang Investasi

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 120
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, BANDUNG — Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) menjadi salah satu narasumber dalam Rapat Kerja dan Konsultasi Nasional (Rakerkonas) ke-34 Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) yang digelar di Bandung, Jawa Barat, Selasa, 5 Agustus 2025. Kehadiran Gubernur Suhardi Duka dalam forum nasional bergengsi ini menjadi momen strategis untuk memperkenalkan potensi investasi dan kekayaan sumber daya di […]

  • Ancam Pemilik Warung Pakai Parang, Tiga Pemuda di Mamuju Diamankan Polisi

    Ancam Pemilik Warung Pakai Parang, Tiga Pemuda di Mamuju Diamankan Polisi

    • calendar_month Sel, 10 Des 2024
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 59
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID (MAMUJU) – Polresta Mamuju melalui Tim Patroli Motor (Patmor) mengamankan tiga pemuda pada dini hari tadi, Selasa 10 Desember 2024. Ketiga Pelaku ditangkap akibat mengancam pemilik warung nasi kuning begadang di Jalan Tuna Mamuju. Diketahui, ketiga pemuda tersebut bernama inisial AG (20), DU (21) dan BI (19) yang beralamat di jalan Tuna mamuju Saat […]

  • Dinas PUPR Sulbar Gelar Rapat Kerja Monev Pelaksanaan Program Triwulan I dan II Tahun 2025

    Dinas PUPR Sulbar Gelar Rapat Kerja Monev Pelaksanaan Program Triwulan I dan II Tahun 2025

    • calendar_month Ming, 3 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 58
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melaksanakan Rapat Kerja Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pelaksanaan Program/Kegiatan Triwulan I dan II Tahun 2025, bertempat di Kawasan Wisata Malawwa, Mamuju, Sabtu 2 Agustus 2025. Acara yang mengusung tema “Menuju Masyarakat Sulawesi Barat yang Maju, Mandiri dan Sejahtera” ini dihadiri oleh […]

expand_less