Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pemerintahan » Sulbar Siap Jadi Poros Ekonomi Biru, Gubernur SDK dan Para Bupati Harapkan Dukungan KKP RI

Sulbar Siap Jadi Poros Ekonomi Biru, Gubernur SDK dan Para Bupati Harapkan Dukungan KKP RI

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Rab, 7 Mei 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, JAKARTA — Hari ketiga rangkaian kunjungan kerja Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat ke Jakarta ditandai dengan pertemuan strategis di Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Gubernur Suhardi Duka (SDK) hadir bersama seluruh bupati se-Sulbar dan disambut langsung oleh Menteri KKP, Wakil Menteri, serta seluruh jajaran dirjen.

Pertemuan tersebut dijadikan momentum dalam mendorong sektor kelautan dan perikanan sebagai tulang punggung pertumbuhan ekonomi di Sulbar. Gubernur SDK membuka sesi dengan paparan komprehensif mengenai potensi pesisir Sulbar yang luar biasa, mulai dari panjang garis pantai, kawasan budidaya laut, hingga prospek ekonomi biru ke depan.

“Sudah saatnya laut menjadi sumber ‘zam-zam’ baru Sulbar. Potensinya ada, komitmennya kami hadirkan langsung hari ini bersama seluruh kepala daerah,” ungkap Gubernur Suhardi Duka dalam paparannya.

Sementara itu, Bupati Mamuju, Hj. Sitti Sutinah Suhardi, yang menyampaikan berbagai kebutuhan prioritas daerah pesisir. Ia menyoroti pentingnya revitalisasi tambak rakyat dan kesiapan lahan seluas 125 hektare untuk tambak produksi. Selain itu, kebutuhan akan cold storage, kapal, dan alat tangkap modern menjadi perhatian utama.

“Kami juga berharap adanya perbaikan sistem penyaluran bantuan. Beberapa program kementerian langsung masuk ke desa tanpa melalui pemkab, ini menyulitkan koordinasi dan pengawasan,” ujarnya.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Ridwan Kamil Resmikan Tapal Desa Leuit Juara di Kabupaten Cirebon

    Gubernur Ridwan Kamil Resmikan Tapal Desa Leuit Juara di Kabupaten Cirebon

    • calendar_month Sel, 1 Agu 2023
    • account_circle
    • visibility 48
    • 0Komentar

    KABUPATEN CIREBON — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Ketahanan Pangan Digital Desa (Tapal Desa) Leuit Juara di Desa Tersana dan Desa Babakansari, Kecamatan Pabedilan, Kabupaten Cirebon, Selasa (22/8/2023). Ridwan Kamil mengungkapkan program Tapal Desa atau dikenal dengan ‘Leuit Juara’ merupakan komitmen Pemda Provinsi Jabar dalam menjaga ketahanan pangan di desa. Konsep bangunan ‘leuit’ atau […]

  • Kapolda Sulbar Terima Kunjungan Kompolnas, Jalin Sinergi Tingkatkan Transparansi Hukum

    Kapolda Sulbar Terima Kunjungan Kompolnas, Jalin Sinergi Tingkatkan Transparansi Hukum

    • calendar_month Rab, 23 Jul 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 75
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Kapolda Sulawesi Barat, Irjen Pol. Adang Ginanjar beserta seluruh pejabat utamanya, menerima kunjungan kerja Tim Kompolnas yang dipimpin Irjen Pol. (Purn) Ida Oetari Poernomasasi, Rabu (23/7/25). Kunjungan ini dalam rangka klarifikasi kasus menonjol di Polres Polman dan bertujuan untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas penegakan hukum di wilayah Sulbar. Dalam sambutannya, Kapolda Adang […]

  • Gubernur Suhardi Duka: Ekonomi Syariah Adalah Jalan Tengah Menuju Keadilan Sosial dan Etika Ekonomi

    Gubernur Suhardi Duka: Ekonomi Syariah Adalah Jalan Tengah Menuju Keadilan Sosial dan Etika Ekonomi

    • calendar_month Sel, 10 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 70
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, menerima audiensi jajaran pengurus Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Wilayah Sulawesi Barat, yang dipimpin oleh Muhammad Rusli Said, juga akademisi dan praktisi UMKM yang telah lama aktif mendorong ekonomi rakyat berbasis syariah. Pengurus MES Sulbar menyampaikan rencana pelantikan pengurus yang akan dilaksanakan pada hari Rabu mendatang serta mengajak […]

  • Kuasa Hukum Dugaan Pembunuhan Pasutri Temui Penyidik Reskrim Polres Mamasa

    Kuasa Hukum Dugaan Pembunuhan Pasutri Temui Penyidik Reskrim Polres Mamasa

    • calendar_month Jum, 12 Agu 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 62
    • 0Komentar

    Mamasa EKSPOSSULBAR.CO.ID – Kuasa Hukum Pasangan Suami Istri (Pasutri), Porepadang dan Sabrina, Rustam Timbonga mendatangi Reskrim Polres Mamasa di Mapolsek Aralle Jalan Poros Aralle Mamuju Jumat 12 Agustus 2022 siang tadi. Kedatangan Rustam di Polsek Mamasa untuk mengajak penyidik Reskrim Polres Mamasa terkait progres penyidikan terhadap pengungkapan kasus pasutri yang di temukan dalam keadaan sudah […]

  • Ada Warga Isman, Ini Dilakukan Bhabinkamtibmas Lilimori

    Ada Warga Isman, Ini Dilakukan Bhabinkamtibmas Lilimori

    • calendar_month Sab, 10 Jul 2021
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 59
    • 0Komentar

    PASANGKAYU– Sejumlah warga Desa Lilimori, Kecamatan Bulutaba, melakukan isolasi mandiri (isman), pasca diketahui positif covid-19, berdasarkan hasil rapid antigen. Untuk menandai, Bhabinkamtibmas Desa Lilimori Bripka Palasahwan bersama pihak terkait menempel sticker isolasi mandiri dirumah warga bersangkutan. Tujuannya agar warga lain tidak menjalin kontak dengan pemilik rumah untuk mencegah penularan virus berbahaya itu.

  • TAPD Finalisasi RKA-SKPD 2019

    TAPD Finalisasi RKA-SKPD 2019

    • calendar_month Sen, 27 Agu 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 381
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, PASANGKAYU — Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Pemkab Pasangkayu melakukan finalisasi terhadap Rencana Kerja dan Anggaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (RKA-SKPD) tahun 2019. Staf Khusus Bupati Pasangkayu Anas C Saputra, yang ikut terlibat dalam pembahasan finalisasi tersebut menyampaikan, finalisasi ini bertujuan untuk memastikan semua RKA-SKPD telah sesuai dengan visi misi bupati serta telah merangkum […]

expand_less