Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pemerintahan » Biro Organisasi Sulbar Kebut Evidence Formasi Jafung Perencana OPD

Biro Organisasi Sulbar Kebut Evidence Formasi Jafung Perencana OPD

  • account_circle Chamar
  • calendar_month Jum, 11 Jul 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Upaya percepatan pemenuhan kebutuhan formasi jabatan fungsional (jafung) perencana pada semua perangkat daerah lingkup Pemprov Sulbar, Biro Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulbar menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Pemenuhan Evidence/Bukti Dukung Pengusulan Rekomendasi Formasi Jabatan Fungsional Perencana, Jumat, 11 Juli 2025.

Upaya ini sejalan dengan Misi Ketiga Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga (SDK-JSM), yaitu Membangun Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Berkarakter.

Rakor dibuka langsung Plt. Kepala Biro Organisasi Setda Sulbar, Nur Rahmah Parampasi, dan dihadiri pejabat yang menangani jabatan fungsional perencana dari seluruh perangkat daerah lingkup Pemprov Sulbar.

Nur Rahmah Parampasi menyampaikan, masih ada beberapa kendala menyangkut formasi jabatan fungsional perencana dikarenakan masih adanya dokumen kelengkapan yang belum terpenuhi.

‘’Sebelumnya, kami di Biro Organisasi mengamati teman-teman yang disetarakan dari tahun 2022 sampai sekarang masih banyak yang belum ada formasinya, sementara mereka sudah punya angka kredit yang memenuhi, namun belum bisa naik jenjang dikarenakan masih ada persyaratan lain dari instansi pembina yang harus dipenuhi,’’ ujar Rahmah.

Ia menguraikan, Biro Organisasi senantiasa mengupayakan ketersediaan formasi, termasuk yang difasilitasi oleh Bapperida Sulbar, hingga membentuk tim kerja. Tim ini mencoba turun ke perangkat daerah membantu kasubag kepegawaian, hingga membantu pemenuhan kebutuhan dokumen.

‘’Sering kami sampaikan di setiap forum agar para kasubag kepegawaian memfasilitasi teman-teman jafungnya, tapi karena mungkin mereka punya keterbatasan jadi kami ambil alih dengan membentuk tim. Kami mencoba tim ini masuk ke setiap perangkat daerah untuk membantu teman-teman pejabat fungsional untuk pengajuan formasinya,’’ terangnya.

  • Penulis: Chamar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Hadiri Peringatan ke-26 Hari Otonomi Daerah

    Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Hadiri Peringatan ke-26 Hari Otonomi Daerah

    • calendar_month Sen, 25 Apr 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 187
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menghadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVI Tahun 2022 secara hybrid di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Senin (25/4/2022). Turut hadir dalam acara tersebut Forkopimda Jabar. Peringatan Hari Otonomi Daerah tahun ini mengangkat tema “Dengan Semangat Otonomi Daerah, Kita Wujudkan ASN yang Proaktif dan Berakhlak Dengan Membangun Sinergi Pusat dan Daerah dalam […]

  • Kapolda Ajak HMI Batko Sulbar Kolaborasi Bangun Daerah, Soroti Potensi Alam dan SDM

    Kapolda Ajak HMI Batko Sulbar Kolaborasi Bangun Daerah, Soroti Potensi Alam dan SDM

    • calendar_month Sab, 4 Okt 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 120
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Irjen Pol. Adi Deriyan Jayamarta, (Kapolda Sulbar) kembali menunjukkan pendekatan inklusifnya dengan menggandeng organisasi kemahasiswaan, kali ini Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Batko Sulbar. Kegiatan yang berlangsung di Ruang Tamu Sendana ini, Jumat (3/10/25), menjadi wadah diskusi konstruktif mengenai peran pemuda dalam pembangunan daerah. Dalam audiensi tersebut, HMI Batko Sulbar menyampaikan bahwa di […]

  • Dinkes Sulbar Perluas Cakupan Imunisasi HPV, Upaya Cegah Kanker Serviks Sejak Dini

    Dinkes Sulbar Perluas Cakupan Imunisasi HPV, Upaya Cegah Kanker Serviks Sejak Dini

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 58
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Dinas Kesehatan (Dinkes) Sulawesi Barat (Sulbar) terus memperkuat upaya pencegahan kanker serviks melalui pemberian imunisasi Human Papilloma Virus (HPV) yang telah dimulai sejak tahun 2023. Imunisasi ini dilaksanakan dalam rangkaian Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) pada Agustus 2025 dan menyasar anak perempuan kelas 5 SD/sederajat (usia 11 tahun). Selain itu, imunisasi kejar […]

  • Polres Mamasa Kawal Ketat Surat Suara

    Polres Mamasa Kawal Ketat Surat Suara

    • calendar_month Sen, 1 Apr 2019
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 385
    • 0Komentar

    Ekspossulbar.Com, Mamasa– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mamasa menerima kiriman surat suara dari PT Adiperkasa Jl Adipura Raya nomor 45 Makassar, Minggu (31/3/2019). Kedatangan Surat Suara berjumlah 586. 971 lembar dengan 1.003 Kotak yang merupakan surat suara Presiden dan Wakil Presiden, DPR-RI Dapil Sulawesi Barat, DPD, DPR Provinsi Dapil Kabupaten Mamasa, DPRD Kabupaten/kota. Tiba di KPU […]

  • Sandiaga Uno, Kolaborasi Masyarakat Bangkitkan Desa Wisata Tondok Bakaru

    Sandiaga Uno, Kolaborasi Masyarakat Bangkitkan Desa Wisata Tondok Bakaru

    • calendar_month Sab, 22 Okt 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Mamasa, EKSPOSSULBAR.CO.ID– Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mendorong masyarakat membangkitkan Desa Wisa Tondok Bakaru di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat untuk membuka peluang usaha berkelanjutan. Kehadiran Sandiaga uno di Mamasa  mengapresiasi keberhasilan Desa Wisata Tondok Bakaru yang sukses masuk 50 besar terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022 dengan mengandalkan potensi budaya dan kekayaan […]

  • Lagi, Lima ASN Pemkab Pasangkayu Hadapi Sidang Kode Etik

    Lagi, Lima ASN Pemkab Pasangkayu Hadapi Sidang Kode Etik

    • calendar_month Jum, 14 Des 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 400
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, PASANGKAYU— Tim Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Beperjakat) Pemkab Pasangkayu kembali menggelar sidang kode etik, Jumat 14 Desember. Kali ini sebanyak lima orang ASN harus berhadapan dengan para majelis kode etik. Sidang kode etik ini juga sekaligus mengagendakan sidang putusan terhadap 30 orang ASN Pemkab Pasangkayu yang telah menjalani sidang pemeriksaan beberapa pekan sebelumnya. […]

expand_less