Sekretariat DPRD Sulbar Sosialisasi Aksi Perubahan Garis SDK SIAP, Irma Trisnawati Harap Tata Kelola Kinerja Lebih Efektif, Efisien, dan Transparan
- account_circle Dhamar
- calendar_month Jum, 29 Agu 2025
- comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Sekretariat DPRD Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar sosialisasi program inovatif bertajuk Garis SDK SIAP (Gerbang Informasi Sistem Digitalisasi Kinerja Sekretariat DPRD), Kamis (28/8/2025).
Sosialisasi berlangsung di Ruang Rapat Komisi I Sekretariat DPRD Sulbar dan diikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) serta Tenaga Administrasi Tidak Tetap (TATT). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kompetensi pegawai dalam mengimplementasikan sistem digital terintegrasi, sebagai bagian dari reformasi birokrasi.
Hal ini sejalan dengan arahan Gubernur Sulbar Suhardi Duka yang menekankan pentingnya transformasi digital sebagai keharusan untuk mewujudkan Sulbar maju dan sejahtera.
Program ini dirancang Kepala Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran, Irma Trisnawati, sebagai aksi perubahan dalam mendorong tata kelola kinerja lebih efektif, efisien, dan transparan.
- Penulis: Dhamar
