Inspektorat Sulbar Pantau Penyerahan 181 Ekor Bibit Kambing, Warga Antusias Sambut Bantuan Pemprov
- account_circle Ekspos Sulbar
- calendar_month Kam, 11 Sep 2025
- comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Inspektorat Daerah Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan kegiatan pemantauan terhadap proses penyerahan bantuan bibit ternak kambing oleh Dinas Tanaman Pangan Provinsi Sulbar.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan program bantuan ternak berjalan tepat sasaran serta memberikan manfaat nyata bagi kelompok penerima.
Ini menindaklanjuti arahan Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga dalam upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Monitoring dilakukan pada sembilan kelompok penerima di enam kecamatan dengan total bantuan sebanyak 181 ekor kambing, terdiri dari 18 ekor jantan dan 163 ekor betina. Berdasarkan hasil pemantauan, seluruh kelompok telah menerima bantuan secara penuh sesuai dengan alokasi yang ditetapkan.
Selain itu, kondisi bibit kambing yang disalurkan dipastikan dalam keadaan sehat dan layak. Masyarakat penerima bantuan pun menyambut dengan antusias serta menyampaikan rasa syukur atas bantuan yang diberikan pemerintah.
- Penulis: Ekspos Sulbar
