Gaji Telat, Bernardo Tavares Tetap Komitmen Bersama PSM
- account_circle Dhamar
- calendar_month Ming, 21 Sep 2025
- comment 0 komentar

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. (ist)
“Ini bukan alasan tentang hasil karena saya profesional. Tapi kondisi seperti ini tidak bisa terjadi di sepak bola profesional,” ujarnya.
Tak hanya gaji telat, Tavares juga menyebut PSM menghadapi persoalan lain.Absennya turnamen pramusim, pemain yang terlambat bergabung, hingga larangan transfer FIFA yang membuat klub kesulitan merekrut pemain baru.
“Kami seperti melakukan pramusim di tengah kompetisi. Banyak pemain baru, ada yang pulih dari cedera, ada yang baru kembali dari tugas militer. Situasinya tidak ideal,” tambahnya.
Komitmen Bersama PSM
Ditimpa sejumlah masalah, Bernardo Tavares menegaskan dirinya tetap berkomitmen bersama PSM. Tentu, ia berharap dukungan penuh dari suporter untuk membantu tim keluar dari tekanan.
Skuat Juku Eja telah melakoni empat laga di BRI Super League musim ini. Catatannya, tiga kali imbang dan satu kali kalah. Itulah sehingga mereka saat ini terpuruk di dasar klasemen.
“Itu benar. Empat pertandingan, tiga poin. Tapi kami masih memiliki 30 pertandingan, jadi artinya kami (masih) bisa mendapatkan 90 poin,” tegasnya. (*)
- Penulis: Dhamar
