Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Wujudkan Transmigrasi Berbasis Potensi Lokal, Bapperida Dukung Pembangunan Mess Patriot

Wujudkan Transmigrasi Berbasis Potensi Lokal, Bapperida Dukung Pembangunan Mess Patriot

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat menegaskan perannya dalam pengendalian arah pembangunan strategis daerah dengan menugaskan Sekretaris Bapperida, Muh. Darwis Damir, mendampingi Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, meninjau lokasi persiapan pembangunan Mess Patriot Transmigrasi di Lingkungan Katapi, Bebangan, Kecamatan Kalukku, Mamuju, Minggu, 21 September 2025.

Kepala Bapperida Sulbar, Junda Maulana, menyebut penugasan ini merupakan bagian dari upaya sinkronisasi kebijakan prioritas nasional dengan perencanaan daerah, khususnya dalam penyusunan RKPD Tahun 2026.

Mess Patriot Transmigrasi dirancang sebagai pusat aktivitas peneliti dan mahasiswa dalam memetakan potensi serta mengembangkan wawasan transmigrasi di Sulbar. Gubernur Suhardi Duka menegaskan, pembangunan fasilitas ini menjadi perhatian khusus, mengingat hanya tiga provinsi di Indonesia yang mendapatkan kesempatan dari Kementerian Transmigrasi untuk mendirikannya.

“Karena ini hanya tiga provinsi yang diberikan kesempatan untuk Mess Patriot, maka ini akan menjadi perhatian khusus saya,” kata Gubernur Suhardi Duka.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menuju Penghasil Durian Musangking Terbesar, Investor Asing Langsung Melirik Sulbar

    Menuju Penghasil Durian Musangking Terbesar, Investor Asing Langsung Melirik Sulbar

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2025
    • account_circle Chamar
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Mamuju, ekspossulbar.co.id — Sejak Pj Gubernur Sulawesi Barat Dr.Bahtiar Baharuddin memprogramkan bibit gratis durian musangking kepada warga Sulbar demi menciptakan Sulbar sebagai penghasil Durian Musang King terbesar di Indonesia, sejumlah pengekspor asing mulai melirik Sulbar. Seperti pengekspor yang berasal dari Korea Selatan, Malaysia dan China. Hal tersebut diungkapkan oleh Andi Mappauda seorang petani durian bulo […]

  • Pemkab Pasangkayu-UNM Teken MoU, Ini Tujuannya

    Pemkab Pasangkayu-UNM Teken MoU, Ini Tujuannya

    • calendar_month Sel, 15 Feb 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 56
    • 0Komentar

    MAKASSAR– Pemkab Pasangkayu dengan pihak Universitas Negeri Makassar (UNM) menandatangani kesepekatan bersama (MoU.red) di Makassar, Senin 14 Februari. Ditandatangani langsung oleh Bupati Yaumil Ambo Djiwa dan Rektor UNM Prof. Husain Syam. Hadir pula sejumlah kepala OPD lingkup Pemkab Pasangkayu. Penandatanganan MoU itu dalam rangka peningkatan SDM di Pasangkayu, guna mendukung keberlanjutan pembangunan di kabupaten paling […]

  • Kafilah Sulbar Mantapkan Hafalan Hadis Jelang STQH Kendari

    Kafilah Sulbar Mantapkan Hafalan Hadis Jelang STQH Kendari

    • calendar_month Sab, 11 Okt 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 61
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Kendari — Menjelang pembukaan ajang bergengsi Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadist (STQH) XXVIII/2025 di Kendari, Sulawesi Tenggara, Biro Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Sulbar terus menunjukkan keseriusannya dalam mendukung para peserta. Melalui Bagian Kesra, menggiatkan pemantapan hafalan hadis 100 dan 500 di Hotel Plaza Kubra Kendari, Sabtu (11/10/2025). Diikuti tiga peserta STQH ke-28 cabang […]

  • Pejabat Esalon Pemkab Pasangkayu Ramai-Ramai Isi LHKPN

    Pejabat Esalon Pemkab Pasangkayu Ramai-Ramai Isi LHKPN

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2020
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 198
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com,PASANGKAYU— Pejabat esalon II,III, dan IV Pemkab Pasangkayu nampak berjemaah mengisi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) nya. Itu terlihat saat acara sosialisasi LHKPN, Kamis 13 Februari. Hadir dalam acara itu empat orang tim dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI. Asisten III Pemkab Pasangkayu Irfan Rusli Sadek yang mewakili Bupati Pasangkayu dalam acara itu menyampaikan, […]

  • Sekda Jabar Ingatkan ASN  Komitmen Target Percepatan Pembangunan

    Sekda Jabar Ingatkan ASN  Komitmen Target Percepatan Pembangunan

    • calendar_month Sen, 1 Jul 2024
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 23
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Sekda Jabar Herman Suryatman mengingatkan aparatur sipil negara di lingkungan Pemdaprov Jabar komitmen pada target percepatan pembangunan untuk kesejahteraan warga. Sekda merujuk pada pakta integritas yang telah ditandatangani ASN di perangkat daerah bersama Penjabat Gubernur Bey Machmudin, Sekda Jabar, di Taman Hutan Raya r. H. Juanda di Kabupaten Bandung, Rabu (5/6/2024) lalu. […]

  • Perkuat Pendampingan di Lokus Pasti Padu, Dinkes Sulbar Dorong Optimalisasi Lokakarya Mini Puskesmas Tampapadang

    Perkuat Pendampingan di Lokus Pasti Padu, Dinkes Sulbar Dorong Optimalisasi Lokakarya Mini Puskesmas Tampapadang

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 112
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Upaya percepatan penanganan stunting dan penguatan layanan kesehatan dasar di Sulawesi Barat terus diperkuat melalui pendampingan intensif di lokus Pasti Padu. Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah dengan mengoptimalkan pelaksanaan Lokakarya Mini Program secara rutin di Puskesmas. Hal ini merupakan wujud implementasi Quick Wins Sulbar Sehat yang digagas Gubernur Suhardi Duka […]

expand_less