Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » News » BPKPD Sulbar Siap Dukung Pemeriksaan Itjen Kemendagri, Transparansi Jadi Komitmen

BPKPD Sulbar Siap Dukung Pemeriksaan Itjen Kemendagri, Transparansi Jadi Komitmen

  • account_circle Dhamar
  • calendar_month Sab, 20 Sep 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Itjen Kemendagri) melakukan pemeriksaan dengan fokus pada tiga area strategis tata kelola keuangan daerah, yakni optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang bersumber dari pemanfaatan Barang Milik Daerah (BMD) berupa tanah dan bangunan, efektivitas belanja daerah dalam pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM), serta peningkatan kualitas pelayanan publik khususnya dalam hal perizinan.

Rapat entry meeting pemeriksaan ini dipimpin langsung oleh Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, didampingi pimpinan OPD teknis terkait. Kegiatan berlangsung di Ruang Oval, Lantai II, Kantor Gubernur Sulbar, Jumat (19/9/2025).

Dari BPKPD Sulbar, hadir Kepala Bidang Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Daerah, Muhammad, bersama Kasubid Akuntansi Keuangan dan TGR, Indah Mustika Sari. Pemeriksaan yang dilakukan Itjen Kemendagri ini dijadwalkan berlangsung selama satu pekan ke depan.

Sebagai Bendahara Umum Daerah (BUD), Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Provinsi Sulawesi Barat menegaskan komitmennya untuk mendukung penuh pemeriksaan tersebut. BPKPD Sulbar memandang pemeriksaan Itjen Kemendagri ini sebagai upaya memperkuat transparansi, akuntabilitas, sekaligus mendorong tata kelola keuangan daerah yang lebih optimal.

Kepala BPKPD Sulbar, Muhammad Ali Chandra menyampaikan bahwa pengawasan dari Itjen Kemendagri menjadi instrumen penting untuk memastikan pemanfaatan aset daerah lebih produktif, belanja daerah benar-benar menjawab kebutuhan pelayanan dasar masyarakat, serta perizinan berjalan dengan cepat, transparan, dan akuntabel.

  • Penulis: Dhamar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hadiri Workshop Tematik Temu Muballigh di Pasangkayu, Gubernur: Mari Kita Sampaikan Pesan Kesejukan kepada Ummat

    Hadiri Workshop Tematik Temu Muballigh di Pasangkayu, Gubernur: Mari Kita Sampaikan Pesan Kesejukan kepada Ummat

    • calendar_month Sen, 27 Okt 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 90
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, PASANGKAYU – Gubernur Sulbar Suhardi Duka menghadiri workshop tematik temu Dai/Muballigh se-kabupaten Pasangkayu, Senin 27 Oktober 2025. Turut hadir Wakil Ketua DPRD Sulbar Suraidah Suhardi, Ketua Komisi 1 DPRD Sulbar Syamsul Samad, anggota DPRD Sulbar, Kepala Inspektorat Sulbar Muh Natsir, Plt Kepala Satpol-PP, dan Kakanwil Kemenag Pasangkayu. “Muballigh salah satu yang menggerakan dan mengarahkan […]

  • Presiden Jokowi: Ketegaran dan Ketabahan Ridwan Kamil Jadi Teladan

    Presiden Jokowi: Ketegaran dan Ketabahan Ridwan Kamil Jadi Teladan

    • calendar_month Sab, 4 Jun 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 106
    • 0Komentar

    JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo turut berdukacita dan menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Presiden Jokowi juga turut mendoakan almarhum Eril agar diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT. “Pertama-tama saya atas nama pribadi, bangsa, dan negara menyampaikan dukacita yang mendalam atas kepergian […]

  • Perwakilan Keluarga Konfirmasi Rekaman Suara soal Kabar Ridwan Kamil di Swiss

    Perwakilan Keluarga Konfirmasi Rekaman Suara soal Kabar Ridwan Kamil di Swiss

    • calendar_month Rab, 1 Jun 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 136
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Perwakilan keluarga Gubernur Jawa Barat Erwin Muniruzaman mengonfirmasi bahwa rekaman suara terkait keadaan Gubernur Jabar Ridwan di Swiss setelah mendapatkan kabar hilang kontaknya Emmeril Kahn Mumtadz yang tersebar di media sosial benar adanya. Menurut Erwin, rekaman suara tersebut berasal dari kerabat yang turut membersamai Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil– dan Atalia Praratya […]

  • Monev UPTD

    Laksanakan Monev UPTD di Polman, Biro Organisasi Optimalkan Program Terlaksana Sesuai Target

    • calendar_month Ming, 5 Okt 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 54
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Polman — Setelah menyambangi sejumlah Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) di Kabupaten Majene, Tim Kerja Kelembagaan dan Analisis Jabatan Biro Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melanjutkan Monitoring dan Evaluasi (Monev) sejumlah Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), baru-baru ini. Kegiatan yang menyasar sejumlah UPTD ini sebagai bentuk […]

  • Gubernur Ridwan Kamil Lantik Kepala BP Cekban dan BP Rebana

    Gubernur Ridwan Kamil Lantik Kepala BP Cekban dan BP Rebana

    • calendar_month Kam, 27 Apr 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 47
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melantik Kepala Badan Pengelola Kawasan Perkotaan Cekungan Bandung (BP Cekban), dan Kepala BP Kawasan Metropolitan Rebana, di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Kamis (27/4/2023).   Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor 710/kep.50/bapp/2023 tentang Pengangkatan Kepala Pelaksana Badan Pengelola Kawasan Perkotaan Cekungan Bandung. Dengan Keputusan […]

  • 554 PPPK Guru Terima SK, Pemkab Mamuju Anggarkan Rp100 M untuk PPPK

    554 PPPK Guru Terima SK, Pemkab Mamuju Anggarkan Rp100 M untuk PPPK

    • calendar_month Rab, 9 Agu 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 60
    • 0Komentar

    EKSPOS SULBAR – Sebanyak 554 PPPK Guru kembali menerima SK pengangkatan, Senin, 7 Agustus 2023. SK tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi. “Pengangkatan bapak ibu merupakan pembuktian komitmen kami sejak awal, yakni ingin memajukan kesejahteraan tenaga kontrak. Semoga semua yang menerima SK hari ini bisa melaksanakan tugas dengan baik,” ucapnya. Bupati juga […]

expand_less