Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ragam » Gubernur Ridwan Kamil Serahkan 502 Sertifikat Tanah Wakaf untuk Masyarakat

Gubernur Ridwan Kamil Serahkan 502 Sertifikat Tanah Wakaf untuk Masyarakat

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sen, 25 Apr 2022
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG — Gubernur Ridwan Kamil menyerahkan 502 sertifikat tanah wakaf kepada masyarakat yang tersebar di kabupaten/kota Jawa Barat. Tanah wakaf yang disertifikatkan kebanyakan digunakan untuk masjid, tanah makam, pesantren maupun akses peribadatan umat Muslim.

Gubernur menyerahkan sertifkat tanah wakaf tersebut bersamaan dengan Wakil Presiden Ma’ruf Amin yang menerahkan 3.152 sertifikat tanah akaf di seluruh Indonesia.

“Hari ini penyerahan simbolis oleh Bapak Wakil Presiden, dilanjutkan oleh kami di daerah agar semua aset tanah nonpribadi yang sifatnya umum yang berasal dari wakaf ini ada sertifikatnya,” ujar Ridwan Kamil, di Kota Bandung, Senin (25/4/2022).

Masyarakat yang mendapatkan setifikat tanah wakaf terbanyak di Kabupaten Subang sebanyak 176 sertifikat, Kabupaten Tasikmalaya (117 sertifikat) Kabupaten Sukabumi (33 sertifikat), Kota Bekasi (26 sertifikat), Kota Depok dan Kabupaten Karawang masing-masing 18 sertifikat, serta sisanya daerah lain.

Ridwan Kamil mengapresiasi kinerja Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Kantor Wilayah Jawa Barat yang dalam tempot kurang dari setahun berhasil menerbitkan 1.500 sertifikat tanah. Gubernur berharap ada percepatan karena masih ada 100 ribuan tanah yang belum tersertifikasi di Jawa Barat.

“Jawa Barat sendiri sampai April ini sudah ada 1.500-an sertifikat yang sudah diterbitkan. Tolong terus ditingkatkan karena masih ada lebih 100 ribu belum tersertifikat,” kata Gubernur.

Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin menegaskan Pemerintah terus berkomitmen memberikan kepastian hukum hak atas tanah di seluruh Indonesia, yaitu dengan mendaftarkan serta menyertfikatkan tanah-tanah milik masyarakat tanpa terkecuali. Dalam hal ini, Pemerintah juga mempercepat menyertifikatkan tanah wakaf untuk masjid, tanah makam, pesantren maupun akses peribadatan umat muslim.

Program sertifikasi tanah wakaf membantu masyarakat memperoleh hak miliknya, serta mengurangi konflik horizontal di masyarakat.

“Sertifikasi tanah wakaf menjadi panduan bagi unsur-unsur pelaksanaan di lapangan, lalu sertifikasi dan peningkatan kompetensi nadzir (pengelola harta). Sosialiasi terkait edukasi tanah wakaf serta pentingnya aspek legalitas tanah untuk proteksi maupun juga optimalisasi kemanfaatan aspek wakaf harus dilakukan dengan berkelanjutan ini penting di dlam masalah hukum,” ungkapnya.

Wapres menegaskan, peruntukan tanah wakaf tidak terbatas pada kegiatan peribadatan umat muslim saja tetapi dapat dioptimalkan untuk meningkatkan kesejahteraan sosial dan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional secara umum.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Sulbar Wajibkan Siswa Baca 20 Buku, Literasi Jadi Syarat Kelulusan

    Gubernur Sulbar Wajibkan Siswa Baca 20 Buku, Literasi Jadi Syarat Kelulusan

    • calendar_month Ming, 13 Jul 2025
    • account_circle Chamar
    • visibility 80
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Pemprov Sulbar secara resmi mencanangkan Gerakan Peningkatan Literasi Masyarakat guna meningkatkan indeks literasi di daerah. Langkah ini diperkuat melalui surat edaran Gubernur Sulbar Suhardi Duka (SDK) kepada seluruh kepala daerah, perangkat daerah, dan instansi vertikal se-Sulawesi Barat. Dalam surat bernomor 000.4.14.1/174//11/2025, tertanggal 5 Juli 2025, Gubernur Sulbar Suhardi Duka menekankan pentingnya pengembangan […]

  • Ribuan Peserta Etape Manakarra Ikuti Sepeda Nusantara

    Ribuan Peserta Etape Manakarra Ikuti Sepeda Nusantara

    • calendar_month Ming, 21 Okt 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 398
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, MAMUJU – Sepeda Nusantara yang merupakan program dari Kementerian Pemuda dan Olahraga dilaksanakan di Mamuju, Minggu (21/10). Berdasarkan Laporan dari Wakil Bupati Mamuju, H. Irwan Pababari sebanyak seribu lebih peserta mengikuti even tersebut di Etape Manakarra. Pada kesempatan itu juga, Irwan Pababari menyampaikan apresiasi dari Pemerintah Daerah terhadap program yang dicanangkan Kementrian Pemuda dan […]

  • Operasi Patuh Marano 2025 di Mamuju: Humanis, Efektif dan Membangun Kesadaran Keselamatan

    Operasi Patuh Marano 2025 di Mamuju: Humanis, Efektif dan Membangun Kesadaran Keselamatan

    • calendar_month Jum, 18 Jul 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 91
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Petugas dari Direktorat Lalu Lintas Polda Sulbar terlihat sigap dalam menjalankan tugas, namun tetap mengedepankan pendekatan yang humanis dan profesional. Operasi Patuh Marano dilakukan di Jalan Ir. H. Juanda, Mamuju, menjadi titik pusat pelaksanaan Operasi Patuh Marano 2025, Jumat pagi (18/7/25). Berbeda dari razia lalu lintas yang kerap dinilai kaku dan menegangkan, […]

  • Jumlah Perusahaan di Jabar Meningkat, Pengangguran Konsisten Menurun

    Jumlah Perusahaan di Jabar Meningkat, Pengangguran Konsisten Menurun

    • calendar_month Sen, 1 Mei 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Jawa Barat mencatat jumlah perusahaan yang ada di Jabar terus meningkat sejak 2019 hingga 2022. Hingga akhir tahun 2022, jumlah perusahaan tercatat mencapai 97.901 perusahaan kecil hingga besar. Sekitar 74 persen merupakan perusahaan besar. Pada saat bersamaan, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Jabar terus menurun. […]

  • Pemberkasan CPPPK Sulbar Tahap Akhir, BKD Imbau OPD Segera Rampungkan Berkas

    Pemberkasan CPPPK Sulbar Tahap Akhir, BKD Imbau OPD Segera Rampungkan Berkas

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 72
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) tengah menjalankan proses verifikasi berkas bagi para pelamar yang telah dinyatakan lulus seleksi sebagai Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CPPPK) Paruh Waktu. Seleksi ini sejalan dengan Misi Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim S Mengga, khususnya dalam membangun Sumber Daya Manusia […]

  • Sekkab Pasangkayu Buka Rembuk Pendidikan Tingkat Kabupaten

    Sekkab Pasangkayu Buka Rembuk Pendidikan Tingkat Kabupaten

    • calendar_month Kam, 9 Jul 2020
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 205
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com,PASANGKAYU– Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pasangkayu menggelar rembuk pendidikan tingkat kabupaten. Berlangsung disalah satu aula hotel di Pasangkayu, Kamis 9 Juli. Kegiatan yang dihadiri oleh 135 orang Kepala Sekolah (Kepsek) SD, 48 orang Kepsek SMP dan, 25 orang pengawas ini dibuka loleh Sekkab Firman yang mewakili Bupati Pasangkayu Agus Ambo Djiwa. Dalam kesempatan […]

expand_less