Pasangkayu,EKSPOSSULBAR.CO.ID– Sukses membawa Pasangkayu semakin maju, selama dua periode menjabat sebagai bupati, Agus Ambo Djiwa kini berniat maju sebagai anggota DPR RI.
Ketua DPD PDIP Sulbar itu menyampaikan, sebagai mantan bupati, sedikitnya ia telah memiliki bekal untuk diaplikasikan jika duduk disenayan nanti. Untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Sulbar khususnya.
Konsep kolaborasi menjadi andalanya, untuk membangun Sulbar. Kata dia, pelibatan semua pihak dalam pembangunan penting dilakukan, agar kebijakan pembangunan tepat sasaran dan menyentuh semua aspek.
” Sulbar memiliki banyak orang cerdas. Makanya mereka semua mesti diajak duduk bersama. Diajak berdiskusi mengenai pembangunan Sulbar. Semakin banyak masukan, tentu akan semakin lebih baik untuk perencanaan pembangunan kedepan” sebut Ketua Asosiasi Provinsi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Asprov PSSI) Sulbar itu, Minggu 8 Januari.