Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ragam » Ridwan Kamil Resmikan Jalan Cibarusah-Cikarang dengan Nama KH. R. Ma’mun Nawawi

Ridwan Kamil Resmikan Jalan Cibarusah-Cikarang dengan Nama KH. R. Ma’mun Nawawi

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sel, 11 Apr 2023
  • comment 0 komentar

KABUPATEN BEKASI — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melakukan inspeksi jalan provinsi sekaligus meresmikan nama Jalan KH. R. Ma’mun Nawawi di Kabupaten Bekasi, Selasa (11/4/2023).

Hal ini menanggapi aspirasi masyarakat Kabupaten Bekasi yang mengeluhkan kemacetan di jalur Cibarusah-Cikarang.

Untuk pelebaran jalan ini dialokasikan anggaran sekitar Rp17 miliar. Menurut Gubernur Ridwan Kamil, proyek pelebaran jalan sebenarnya sudah dipersiapkan sejak lama. Namun proses panjang sempat terkendala pembebasan lahan dan dinamika lainnya.

“Ini dipersiapkan sudah lama, empat tahunan, tapi terkait pembebasan lahan dan lain-lain menjadi kendala. Jadi tolong Forkopimda membantu minimal pembebasan lahannya lancar,” kata Ridwan Kamil.

Dalam kesempatan tersebut ia menegaskan bahwa aspirasi dari masyarakat selalu didengar dan direspons semaksimal mungkin.

“Sampaikan kepada warga Kabupaten Bekasi, Pak Gubernur sangat sayang kepada warga. Aspirasi yang masuk dari dulu tentang Cibarusah-Cikarang karena jalannya sempit kita bisa melebarkan dari sisi kiri dan kanannya sehingga lalu lintas jauh lebih lancar dari sebelumnya.” ungkap Kang Emil, sapaan akrabnya.

Kang Emil juga menyetujui keinginan warga untuk menjadikan tokoh pahlawan dari Kabupaten Bekasi diabadikan sebagai nama Jalan Cibarusah-Cikarang.

Hingga kemudiam dipilih nama KH. R. Ma’mun Nawawi yang diresmikan dalam Surat Keputusan Gubernur sejak bulan Desember 2022 dan telah diresmikan hari ini. “Inilah jas merah dan jas hijau. Jas merah, jangan melupakan sejarah. Kalau jas hijau, jangan melupakan jasa ulama,” ujar Kang Emil.

“Mudah-mudahan nama yang baik ini memberi keberkahan, kepada jalannya baik kepada kabupatennya, kepada provinsinya, dan negara ini. Teriring doa saya kepada keluarga besar KH. Ma’mun Nawawi semoga selalu dalam keberkahan.” imbuhnya.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Vonis Mati Herry Wirawan, Ridwan Kamil:  Hormati Putusan Pengadilan

    Vonis Mati Herry Wirawan, Ridwan Kamil:  Hormati Putusan Pengadilan

    • calendar_month Sen, 4 Apr 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 167
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menanggapi sidang putusan perkara asusila yang dilakukan Herry Wirawan. Berdasarkan putusan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Bandung, Herry divonis hukuman mati. Gubermur mengemukakan, pihaknya menghormati putusan pengadilan yang menjatuhkan hukuman mati tersebut. “Putusan Pengadilan Tinggi yang menjatuhkan hukuman mati terhadap Herry Wirawan tentu berdasarkan pertimbangan hukum yang tepat […]

  • BPSDMD Sulbar Tutup Pelatihan Jitupasna: Cetak ASN Tangguh Hadapi Bencana

    BPSDMD Sulbar Tutup Pelatihan Jitupasna: Cetak ASN Tangguh Hadapi Bencana

    • calendar_month Sab, 20 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 73
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Provinsi Sulawesi Barat menutup pelatihan Pengkajian Kebutuhan Pasca Bencana (Jitupasna) yang digelar melalui Bidang Pengembangan Kompetensi Teknis di Marasa Corner, Sabtu (20/9/2025). Pelatihan diikuti Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemprov Sulbar yang bergerak di bidang kebencanaan. Penutupan dilakukan oleh Plt. Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Teknis […]

  • Pemprov Sulbar Alokasikan Dana Rp40 Miliar, Wagub Salim Tekankan Program Stunting dan Kemiskinan Harus Terukur

    Pemprov Sulbar Alokasikan Dana Rp40 Miliar, Wagub Salim Tekankan Program Stunting dan Kemiskinan Harus Terukur

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 60
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Salim S Mengga, memimpin rapat koordinasi penanganan stunting dan pengentasan kemiskinan di ruang kerjanya, lantai 2 Kantor Gubernur Sulbar, Senin, 19 Mei 2025. Rapat ini merupakan bagian dari komitmen Gubernur Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim untuk menurunkan angka stunting dan kemiskinan ekstrem secara signifikan di Sulbar. Dalam […]

  • Festival Merah Putih, Ridwan Kamil Gabung Mengarak Bendera

    Festival Merah Putih, Ridwan Kamil Gabung Mengarak Bendera

    • calendar_month Sel, 1 Agu 2023
    • account_circle
    • visibility 30
    • 0Komentar

    KOTA BOGOR — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengikuti Festival Merah Putih dan Kirab Bendera Merah Putih sepanjang 100 meter di Kota Bogor, Minggu (13/8/2023). Bendera Merah Putih dengan panjang 100 meter tersebut dibawa 500 petugas diiringi ribuan masyarakat. Pada kesempatan itu, Ridwan Kamil yang didampingi Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto ikut serta dalam […]

  • Sinergi Meriahkan HUT RI ke-80, BPKPD Hadiri Rapat Pemantapan Kesiapan Lomba Lingkup Pemprov Sulbar

    Sinergi Meriahkan HUT RI ke-80, BPKPD Hadiri Rapat Pemantapan Kesiapan Lomba Lingkup Pemprov Sulbar

    • calendar_month Sen, 4 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 85
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 Tahun 2025, Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) berpartisipasi aktif dalam rapat pemantapan kesiapan pelaksanaan lomba tingkat OPD lingkup Pemprov Sulbar. Rapat yang berlangsung pada Senin, 4 Agustus 2025, pukul 08.30 WITA di Ruang Rapat Sekretaris Daerah ini […]

  • Program Kopdes Merah Putih Sasar 80 Ribu Desa, Perkuat Logistik Pangan Nasional

    Program Kopdes Merah Putih Sasar 80 Ribu Desa, Perkuat Logistik Pangan Nasional

    • calendar_month Kam, 26 Jun 2025
    • account_circle Chamar
    • visibility 64
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, JAKARTA – Program nasional Koperasi Merah Putih yang digagas Presiden Prabowo Subianto melalui Satgas Kopdes Merah Putih ditargetkan menjangkau hingga 80 ribu desa dan kelurahan di seluruh Indonesia. Ketua Satgas yang juga Menko Pangan, Zulkifli Hasan, memastikan peluncuran awal program akan dilaksanakan pada 19 Juli 2025, dengan peresmian nasional direncanakan pada 28 Oktober 2025. […]

expand_less