Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Jumlah Rumah Rusak Capai 106 Unit Pasca Gempa M5,7 di Poso

Jumlah Rumah Rusak Capai 106 Unit Pasca Gempa M5,7 di Poso

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Jum, 25 Jul 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, POSO – Jumlah rumah rusak akibat gempa magnitudo 5,7 yang mengguncang Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, terus bertambah. Data sementara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Poso per Jumat (25/7) pukul 10.00 WIB mencatat total 106 unit rumah mengalami kerusakan.

Rincian kerusakan terdiri atas 14 rumah rusak berat dan 92 rumah rusak ringan. Selain rumah warga, satu unit fasilitas pendidikan dan satu rumah ibadah juga dilaporkan mengalami kerusakan ringan akibat gempa.

Gempa yang terjadi pada Kamis malam (24/7) pukul 20.06 WIB itu juga menyebabkan empat orang mengalami luka ringan. Hingga saat ini belum ada laporan korban jiwa. Sementara itu, sebanyak 609 kepala keluarga atau 2.011 jiwa mengungsi untuk sementara waktu.

Wilayah terdampak gempa tersebar di empat desa pada dua kecamatan, yaitu Desa Tokilo, Tindoli, dan Tolambo di Kecamatan Pamona Tenggara, serta Desa Pendolo di Kecamatan Pamona.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Banjir Kembali Landa Zarindah Mamuju, Warga Desak Tindakan dari Developer dan Pemerintah

    Banjir Kembali Landa Zarindah Mamuju, Warga Desak Tindakan dari Developer dan Pemerintah

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Chamar
    • visibility 85
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Hujan deras pada Senin malam, 7 Juli 2025, kembali memicu banjir di berbagai permukiman di Kabupaten Mamuju, termasuk di Perumahan BTN Puripesona Zarindah, Lingkungan Tegar, Kecamatan Simboro, Sulbar. Menurut warga, ini bukanlah insiden pertama. Mereka menuding buruknya sistem drainase sebagai akar masalah yang menyebabkan air meluap ke rumah-rumah. “Kasihan warga, ini sebenarnya […]

  • rakor virtual

    Gubernur Sulbar Dorong Prinsip Keadilan Fiskal, Harap Ada Pertimbangan Terkait Penyeragaman Kebijakan Transfer ke Daerah

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 108
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Gubernur Sulbar Suhardi Duka mengikuti rapat koordinasi (Rakor) pengendalian inflasi bersama dua menteri secara virtual (zoom meeting) dari Ruang Oval lantai 3 Kantor Gubernur Sulbar, Senin (20/10/2025). Rakor virtual tersebut juga dirangkaikan dengan pemberian arahan menteri keuangan RI terkait percepatan realisasi belanja pemerintah daerah untuk menjaga pertumbuhan ekonomi nasional. Rakor tersebut digelar […]

  • Toyota Kijang Super 2025: Legenda Keluarga Indonesia Kembali dengan Sentuhan Modern

    Toyota Kijang Super 2025: Legenda Keluarga Indonesia Kembali dengan Sentuhan Modern

    • calendar_month Sel, 1 Jul 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 2.115
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, JAKARTA — Toyota kembali menghidupkan kenangan masa lalu dengan meluncurkan Kijang Super 2025, sebuah reinkarnasi modern dari mobil legendaris yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari keluarga Indonesia sejak dekade 80-an. Mengusung filosofi “Kijang: Kendaraan Keluarga Ideal,” versi terbaru ini tampil dengan desain segar, teknologi canggih, dan tetap mempertahankan jiwa kepraktisan yang dulu membuatnya […]

  • Polda Sulbar Raih Penghargaan Terbaik di Musrenbang Polri 2025

    Polda Sulbar Raih Penghargaan Terbaik di Musrenbang Polri 2025

    • calendar_month Jum, 20 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 64
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Polda Sulbar) meraih penghargaan bergengsi dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Polri Tahun 2025 yang digelar di Jakarta. Dengan mengusung tema “Polri yang Presisi Siap Mendukung Kedaulatan Pangan dan Energi serta Ekonomi yang Produktif dan Inklusif”, Musrenbang Polri 2025 menjadi ajang strategis untuk menyelaraskan program kerja Polri dengan arah […]

  • Wakapolda Sulbar Resmi Buka Turnamen Badminton HUT Bhayangkara ke-79, Kobarkan Semangat Polri untuk Masyarakat

    Wakapolda Sulbar Resmi Buka Turnamen Badminton HUT Bhayangkara ke-79, Kobarkan Semangat Polri untuk Masyarakat

    • calendar_month Sel, 24 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 88
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 tahun 2025, Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Polda Sulbar) menggelar turnamen badminton antar satuan kerja (satker) yang dibuka secara resmi oleh Wakapolda Sulbar, Brigjen Pol Rachmat Pamudji, mewakili Kapolda Sulbar Irjen Pol Adang Ginanjar. Pembukaan turnamen berlangsung meriah di Sport Center Mamuju pada Selasa, […]

  • ESDM Sulbar Bahas Dokumen Tambang PT Anugrah Batu Silopo, Pastikan Tata Kelola Transparan

    ESDM Sulbar Bahas Dokumen Tambang PT Anugrah Batu Silopo, Pastikan Tata Kelola Transparan

    • calendar_month Sab, 12 Jul 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 102
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar rapat pembahasan Laporan Eksplorasi, Laporan Studi Kelayakan, dan Laporan Pasca tambang PT. Anugrah Batu Silopo, Jumat 11 Juli 2025. Lokasi pertambangan PT. Anugrah Batu Silopo berada di Desa Mirring, Kecamatan Binuang, Kabupaten Polewali Mandar. Kegiatan ini mencakup area seluas 55,5 […]

expand_less