Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » News » Plt Kepala Kesbangpol Sulbar Hadiri Forum Pemaparan Peta Jalan Ideologi Pancasila Regional III

Plt Kepala Kesbangpol Sulbar Hadiri Forum Pemaparan Peta Jalan Ideologi Pancasila Regional III

  • account_circle Dhamar
  • calendar_month Kam, 2 Okt 2025
  • comment 0 komentar

“Harapan kami, sejalan dengan Panca Daya Gubernur Sulawesi Barat, yakni membangun sumber daya manusia yang unggul dan berkarakter, generasi muda mampu membangkitkan kesadaran untuk menjaga kebhinnekaan, memperkokoh persatuan, serta menolak segala bentuk ideologi yang bertentangan dengan Pancasila,” tutupnya.

Muhammad Sabri, menjelaskan bahwa penyusunan Peta Jalan PIP merupakan mandat Presiden RI untuk memperkuat ideologi Pancasila sebagai dasar negara. Tim penyusun Regional III diberi tugas untuk merancang program dan kegiatan PIP dengan mengisi usulan matriks kegiatan PIP dintingkat provinsi sebzgai lampiran rancangan Peraturan Presiden tebtang Pera Jalan PIP.

Hal tersebut menunjukkan pentingnya kebijakan dan struktur kelembagaan dalam rangka menjaga nilai Pancasila agar tetap hidup di tengah kepelbagaian agama, suku, adat, dan budaya di Indonesia.

Dalam forum tersebut, Muhammad Sabri memaparkan pula lima isu strategis yang menjadi arah kebijakan Peta Jalan PIP, antara lain penguatan pemahaman Pancasila dan kebhinnekaan. Selain itu, terdapat 24 sasaran strategis yang mendukung kebijakan tersebut, termasuk visi membangun negara yang inklusif dengan prinsip “semua untuk semua,” serta upaya menekan angka kemiskinan.

“Implementasi Pancasila harus dirasakan langsung oleh masyarakat, misalnya melalui pengentasan kemiskinan sebagai wujud sila ke-5, Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia,” ujar Direktur Pengkajian Kebijakan PIP BPIP RI dalam pemaparannya.

BPIP juga menyampaikan apresiasi kepada Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) Kemendagri yang telah mendukung dan menginternalisasi berbagai kegiatan penyusunan Peta Jalan PIP di daerah.

Lebih lanjut, forum menegaskan kembali pesan Presiden pertama RI, Soekarno, mengenai tujuan negara untuk membangun pemerintahan yang kuat di pusat maupun daerah. Hal ini sejalan dengan visi dan misi Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka melalui Asta Cita, di mana poin pertama menekankan pentingnya memperkokoh ideologi Pancasila.

Dengan hadirnya Peta Jalan PIP, diharapkan pelaksanaan pembangunan nasional semakin terarah, memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia. (Rls)

  • Penulis: Dhamar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tanggapi Pandangan Fraksi, BPKPD Sulbar Kawal Penyusunan Ranperda APBD Perubahan 2025

    Tanggapi Pandangan Fraksi, BPKPD Sulbar Kawal Penyusunan Ranperda APBD Perubahan 2025

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Kegiatan ini merupakan tindak lanjut setelah Rapat Paripurna DPRD Sulbar yang digelar siang hari sebelumnya, dengan agenda penyampaian pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD terhadap Ranperda tentang APBD Perubahan Tahun Anggaran 2025. Dalam kesempatan tersebut, Tim TAPD menyampaikan klarifikasi, penjelasan, dan tanggapan atas berbagai masukan, kritik, serta saran dari setiap fraksi, meliputi proyeksi pendapatan daerah, prioritas belanja, […]

  • Kejari Mamuju Kunjungi TMP Pati’di

    Kejari Mamuju Kunjungi TMP Pati’di

    • calendar_month Ming, 22 Jul 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 436
    • 0Komentar

    “Ini kita lakukan untuk mengenang bahwa kita menikmati kemerdekaan ini adalah hasil perjuangan para pahlawan kita, yang telah mengorbankan jiwa raganya, sehingga kewajiban kita untuk mengisi bagaimana supaya pembangunan bisa terlaksana sebagaimana yang diharapkan pemerintah.” ujarnya. Andi Hamka menyampaikan, rangkaian kegiatan memperingati hari Bakti Adhyaksa tersebut telah dilakukan sejak tanggal 9 Juli, dengan berbagai macam […]

  • Sempat Alot, APBD 2020 Akhirnya Ditetapkan

    Sempat Alot, APBD 2020 Akhirnya Ditetapkan

    • calendar_month Sen, 2 Des 2019
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 225
    • 0Komentar

    Kata dia, dinamika-dinamika yang terjadi selama pembahasan rancangan APBD 2020 merupakan hal yang wajar dan bagian dari proses demokrasi. Agar semua kepentingan terakomodir dalam rangka pembangunan Pasangkayu kedepan. “ Jika ada masalah, baiknya dilakukan secara elegan, dan kekeluargaan. Bangun komunikasi intens secara personal. Agar tercapai tujuan bersama. Tujuan pembangunan Pasangkayu yang bermartabat” terang bupati dua […]

  • Teknologi: Alat Netral yang Ditentukan oleh Tangan Manusia

    Teknologi: Alat Netral yang Ditentukan oleh Tangan Manusia

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Chamar
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Membangun dengan teknologi Kita juga menyaksikan sisi lainnya, bagaimana teknologi digunakan untuk membangun dunia yang lebih baik. Aplikasi donasi dan solidaritas sosial, pendidikan daring yang menjangkau pelosok, platform diskusi ilmiah, hingga inovasi medis yang menyelamatkan nyawa. Semua itu lahir karena ada orang yang memilih menjadikan teknologi sebagai alat kemanusiaan, bukan sekadar komoditas atau kekuasaan. Penutup: […]

  • Waspada Penipuan! Oknum Catut Nama Wagub Salim untuk Modus Bantuan Palsu Pembangunan Masjid

    Waspada Penipuan! Oknum Catut Nama Wagub Salim untuk Modus Bantuan Palsu Pembangunan Masjid

    • calendar_month Sab, 13 Des 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Sespri Wakil Gubernur Ardhi Amanah, juga angkat bicara. Ia menegaskan bahwa aksi penipuan yang mengatasnamakan Wakil Gubernur ini kembali terjadi dan meminta masyarakat untuk lebih berhati-hati dan melaporkan kepada pihak yang berwajib. “Kami menegaskan, tidak ada bantuan yang disalurkan Wakil Gubernur melalui perantara pribadi, apalagi meminta penerusan dana. Kami mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya […]

  • Di Stadion Gelora Djiwa, Bupati Pasangkayu Buka Perhelatan Liga III

    Di Stadion Gelora Djiwa, Bupati Pasangkayu Buka Perhelatan Liga III

    • calendar_month Sel, 20 Agu 2019
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 299
    • 0Komentar

    Kata dia, bergulirnya kompetesi yang masuk dalam kalender resmi PSSI itu bertujuan menjaring klub sepak bola di Sulbar yang kemudian dapat dipromosikan di kompetisi lebih tinggi yakni liga II (dua). “ Kami sebagai pemerintah hanya bisa memfasilitasi secara maksimal. Mudah-mudahan melalui kompetesi seperti ini lahir bibit-bibit sepak bola yang handal, dan melahirkan klub yang hebat, […]

expand_less