Gubernur SDK Dorong Infrastruktur Strategis: Lanjutan Jalan Arteri Mamuju Masuk Usulan Prioritas ke Menteri PU
- account_circle Ekspos Sulbar
- calendar_month Sab, 8 Nov 2025
- comment 0 komentar

Gubernur Sulawesi Barat , Suhardi Duka menggelar pertemuan dengan Menteri Pekerjaan Umum (PU) RI, Dody Hanggodo di Kantor Pusat Kementerian PU, Rabu, 5 November 2025.
EKSPOSSULBAR.CO.ID, JAKARTA — Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Suhardi Duka (SDK) menggelar pertemuan dengan Menteri Pekerjaan Umum (PU) RI, Dody Hanggodo di Kantor Pusat Kementerian PU, Jalan Pattimura No. 20, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu, 5/11/2025. Pertemuan tersebut membahas sejumlah usulan strategis pembangunan infrastruktur di Sulawesi Barat.
Dalam pertemuan itu, Gubernur Sulbar Suhardi Duka menyampaikan beberapa usulan prioritas hasil koordinasi bersama seluruh kepala dinas pekerjaan umum di tingkat provinsi dan kabupaten. Usulan tersebut antara lain meliputi program Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah (IJD) tahun anggaran 2026 sebagai tindak lanjut hasil pembahasan sebelumnya bersama para kepala dinas.
“Kami menyampaikan beberapa usulan program prioritas hasil pertemuan dengan seluruh kepala dinas PU provinsi dan kabupaten. Di antaranya, program Inpres Jalan Daerah (IJD), perbaikan sistem irigasi untuk mendukung ketahanan pangan, lanjutan jalan arteri, normalisasi sungai yang sering meluap, serta pembangunan tanggul penahan ombak di daerah pesisir,” ujar Suhardi Duka.
Kelanjutan pembangunan jalan arteri Mamuju sebagai jalur penghubung utama antardaerah di Sulawesi Barat juga menjadi salah satu usulan yang disampaikan Gubernur Suhardi Duka. Ia berharap peningkatan konektivitas tersebut diharapkan dapat mempercepat mobilitas barang dan jasa serta mendorong pertumbuhan ekonomi wilayah.
Menurutnya, infrastruktur menjadi faktor kunci untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi Sulbar. “Jika jaringan jalan dan sistem irigasi kita baik, maka distribusi hasil pertanian lancar, investasi juga akan meningkat,” tambahnya.
- Penulis: Ekspos Sulbar
