Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ragam » Anggota Watimpres Habib Muhammad Luthfi bin Yahya Berziarah ke Makam Eril

Anggota Watimpres Habib Muhammad Luthfi bin Yahya Berziarah ke Makam Eril

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Ming, 19 Jun 2022
  • comment 0 komentar

KABUPATEN BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama istri Atalia Atalia Praratya kamil dampingi Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Habib Muhammad Luthfi bin Yahya berziarah ke makam Emmeril Kahn Mumtadz Eril di Cimaung, Kabupaten Bandung, Minggu (19/6/2022)

Habib Luthfi hadir di lokasi pemakaman sekitar pukul 14.00 WIB. Kehadiran Habib Luthfi juga bersamaan dengan hadirnya masyarakat yang hingga saat ini masih ramai berziarah mendoakan putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Di area lokasi makam terlihat Habib Luthfi membacakan tahlil, dan salawat untuk Eril yang diikuti masyarakat yang ikut berziarah. Seketika lokasi pemakaman Eril sore itu menjadi teduh dan syahdu.

Selepas mendoakan Eril, Habib Luthfi juga menanyakan soal masjid yang akan dibangun Kang Emil sebagai dedikasi untuk anak sulungnya. “Ini masjid yang akan dibangun itu?” tanya Habib kepada Kang Emil.

Diketahui Ridwan Kamil akan menyiapkan masjid yang dibangun di sekitar makam Eril. Masjid yang akan dibangun di Cimaung tersebut didesain langsung oleh Ridwan Kamil.

Lokasi masjid nantinya akan bersebelahan dengan sungai kecil dengan pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau.

Masjid di kawasan Islamic Center Cimaung tersebut akan dinamai Al Mumtadz, sesuai dengan nama akhir anak sulungnya: Mumtadz.

Ridwan Kamil menyebutkan nama Al Mumtadz mengandung arti terbaik, sehingga diharapkan masjid tersebut menjadi tempat mulia yang terbaik. Al Mumtadz berasal dari bahasa Arab yang memiliki arti istimewa atau sempurna.

Terakhir sebelum meninggalkan lokasi pemakaman Eril, Habib Luthfi sang ulama karismatik ini berterima kasih atas kehadiran Kang Emil yang sudah mendampinginya untuk berziarah. “Pak Gub terima kasih banyak, assalamualaikum,” pungkasnya.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kementerian PANRB Dukung Percepatan Indonesia Jadi Hub Regional Big Data si Asia dan Pacific

    Kementerian PANRB Dukung Percepatan Indonesia Jadi Hub Regional Big Data si Asia dan Pacific

    • calendar_month Sab, 25 Nov 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 75
    • 0Komentar

    EKSPOS SULBAR – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) sebagai bagian dari tim koordinasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Nasional medukung hadirnya Regional Hub on Big Data and Data Science for Asia and the Pacific di Badan Pusat Statistik (BPS). Tujuannya adalah mengakselerasi pemanfaatan big data untuk menghasilkan data statistik yang cepat dan […]

  • KNPI Pasangkayu Berbagi Untuk Korban Gempa dan Tsunami Sulteng

    KNPI Pasangkayu Berbagi Untuk Korban Gempa dan Tsunami Sulteng

    • calendar_month Rab, 10 Okt 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 456
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, PASANGKAYU— Rasa kepedulian dan empati ditunjukan oleh semua pihak terhadap korban gempa dan tsunami yang melanda wilayah Donggala, Palu, dan Sigi di Sulawesi Tengah (Sulteng). Berbagai elemen bahu membahu meringankan beban masyarakat ditiga wilayah itu yang hingga kini masih mengungsi di tenda-tenda darurat. Baik melalui bantuan metriil, kesehatan, dan lain sebagainya. Pun kepedulian datang […]

  • Lanal Mamuju Koordinasi dengan Polresta Amankan Pria Diduga di Bawah Pengaruh Obat Terlarang

    Lanal Mamuju Koordinasi dengan Polresta Amankan Pria Diduga di Bawah Pengaruh Obat Terlarang

    • calendar_month Sel, 24 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 70
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Tim Patroli Motor (Patmor) Polresta Mamuju yang dipimpin oleh Ka SPK Aipda Marten Ansari menjemput seorang pria berinisial JR (28) di Pos Penjagaan Pangkalan TNI AL (Lanal) Mamuju pada Senin dini hari, 23 Juli 2025. Penjemputan dilakukan setelah adanya koordinasi antara pihak Lanal Mamuju dengan Polresta Mamuju terkait dugaan penyalahgunaan obat-obatan terlarang […]

  • Pemprov Sulbar Tekankan Kolaborasi Lintas Sektor untuk Dorong Pembangunan Inklusif

    Pemprov Sulbar Tekankan Kolaborasi Lintas Sektor untuk Dorong Pembangunan Inklusif

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 46
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Pemprov Sulbar menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mendorong pembangunan daerah yang inklusif dan berkelanjutan. Hal ini disampaikan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Sulbar, Junda Maulana, saat menjadi narasumber Focus Group Discussion (FGD) yang digelar Badko HMI Sulbar di Caffe DAP Mamuju, Selasa, Selasa (23/9/2025). Mengusung tema “Sinergi […]

  • Operasi Sikat Marano Di Pasangkayu, Jaring Dua Kasus Anak

    Operasi Sikat Marano Di Pasangkayu, Jaring Dua Kasus Anak

    • calendar_month Sel, 15 Nov 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 64
    • 0Komentar

    Pasangkayu, EKSPOSSULBAR.CO.ID– Polres Pasangkayu menggelar press release terkait hasil operas Sikat Marano 2022, yang berlangsung dari tanggal dari 31 Oktober hingga 13 November, Selasa 15 November. Operasi itu berhasil menjaring sejumlah kasus kriminal, termasuk dua kasus yang melibatkan anak dibawah umur. Yakni kasus kekerasan terhadap anak, dan kasus pelecehan anak. Kapolres Pasangkayu AKBP Didik Subiyakto, […]

  • Jaga Kondusifitas, Polres Majene Bersama Kodim 1401 Majene Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

    Jaga Kondusifitas, Polres Majene Bersama Kodim 1401 Majene Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

    • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 95
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Majene —Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Majene, Kepolisian Resor (Polres) Majene bersama Kodim 1401 Majene melaksanakan patroli gabungan skala besar, Senin malam (1/9/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Majene, AKBP Muhammad Amiruddin. Sebelum pelaksanaan patroli, seluruh personel TNI-Polri yang terlibat dalam kegiatan patroli skala besar ini menerima […]

expand_less