Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ragam » Jabar Miliki Laboratorium Lingkungan Hidup Berstandar Internasional

Jabar Miliki Laboratorium Lingkungan Hidup Berstandar Internasional

  • account_circle
  • calendar_month Sel, 1 Agu 2023
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Gedung Laboratorium Lingkungan Hidup Jabar berstandar internasional di Jalan AH Nasution, Kota Bandung, Selasa (8/8/2023).

Laboratorium yang berada di bawah naungan Dinas Lingkungan Hidup Jabar tersebut telah mendapat rekomendasi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI untuk melakukan pengujian kualitas lingkungan sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2021.

Pengujian meliputi kualitas air permukaan, air limbah, dan air hygiene sanitasi, yang kemudian dikembangkan ke pengujian lainnya seperti udara, emisi sumber bergerak, emisi sumber tidak bergerak, udara di lingkungan kerja maupun bahan berbahaya beracun.

Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil menuturkan, hadirnya Laboratorium Lingkungan Hidup Jabar berskala internasional ini akan mendukung program Citarum Harum dan menjadi dasar dalam penegakan hukum lingkungan.

“Bagaimana menjaga kegiatan ekonomi tanpa merusak lingkungan, kuncinya ada di regulasi dan penegakan aturan. Laboratorium inilah yang akan menjadi dasar kebijakan lingkungan,” ujarnya.

Saat ini 60 persen industri Indonesia berada di Jabar. Kang Emil meminta semua industri yang berkaitan dengan kualitas air, udara, dan tanah agar memanfaatkan laboratorium canggih tersebut untuk menjamin kegiatannya tidak menyalahi aturan lingkungan.

“Semua industri atau publik agar memanfaatkan laboratorium ini untuk menguji kualitas lingkungan di wilayah kerjanya,” pintanya.

Gedung Laboratorium Lingkungan Hidup Jabar dibangun di atas lahan seluas 6.690 meter persegi dengan luas bangunan 1.267 meter persegi. Fasilitasnya meliputi ruang pengujian logam, mikrobiologi, dioksin, organik, dan ruang instrumen.

Fasilitas lain ruang distilasi, preparasi, cooling room, ruang timbang, ruang kimia, IPAL, TPS limbah B3, dan TPS domestik. Pengambilan contoh uji dilakukan oleh personil pengambil contoh uji (PPC) tersertifikasi BNSP.

“Alat-alatnya canggih dan tersertifikasi. Jadi ini memang standar internasional memberi keyakinan kepada seluruh pelaku ekonomi yang berinteraksi dengan lingkungan agar bisa disiplin menguji semua urusannya di gedung ini,” kata Kang Emil.

Apresiasi Kementerian LHK

Laboratorium Lingkungan Hidup Jabar ini diapresiasi oleh Kementerian LHK. Wakil Menteri LHK Alue Dohong mengatakan, pihaknya membutuhkan laboratorium canggih, modern, dan akurat yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

“Laboratorium ini sangat kita butuhkan yang akan menjadi dasar dalam pengambilan kebijakan terkait pengelolaan lingkungan hidup,” ujar Alue dalam sambutan virtualnya.

Pihaknya berharap riset yang dilakukan di laboratorium ini dapat mendukung upaya menciptakan lingkungan yang sehat bagi masyarakat. Salah satu yang dekat dengan masyarakat Jabar adalah program Citarum Harum.

“Semoga Laboratorium Lingkungan Hidup Jabar ini memberikan kontribusi maksimal bagi pengelolaan dan peningkatan kualitas lingkungan hidup di Jawa Barat,” harap Alue.

  • Penulis:

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hadirkan Program September Sensation, Kalla Toyota Sulbar Tawarkan Promo Cash Lunak Bunga 0 Persen

    Hadirkan Program September Sensation, Kalla Toyota Sulbar Tawarkan Promo Cash Lunak Bunga 0 Persen

    • calendar_month Sen, 12 Sep 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 57
    • 0Komentar

    MAMUJU, EKSPOSSULBAR.CO.ID – Kalla Toyota baru saja menggelar press conference program penjualan di bulan September ini. Kegiatan ini berlangsung di Showroom Kalla Toyota Mamuju, Senin 12 September 2022. Press conference kali ini dihadiri oleh management Kalla Toyota yang hadir memaparkan program spesialnya. Jajaran management Kalla Toyota yang hadir diantaranya Idham Haryadi selaku Kepala Cabang Kalla […]

  • Kontijensi Kebencanaan

    BPBD Sulbar Terima Kunjungan Perwakilan Korem 142/Tatag, Koordinasi Rencana Kontijensi Kebencanaan

    • calendar_month Sel, 7 Okt 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 50
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulbar menerima kunjungan perwakilan dari Korem 142/Tatag Mamuju, Selasa (7/10/2025). Terkait koordinasi Rencana Kontijensi Kebencanaan Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Plt Kalaksa BPBD Sulbar, Muhammad Yasir Fattah, bersama Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Arnidah, di Kantor BPBD Sulbar. Perwakilan Korem 142/Tatag dipimpin oleh Kasi Operasi (Kasi Ops) […]

  • Wakil Ketua DPRD Pasangkayu : Pengajuan Hak Angket Tidak Rasional

    Wakil Ketua DPRD Pasangkayu : Pengajuan Hak Angket Tidak Rasional

    • calendar_month Kam, 10 Jun 2021
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 62
    • 0Komentar

    PASANGKAYU– Wakil Ketua DPRD Pasangkayu Irfandi Yaumil angkat bicara terkait wacana hak angket yang digulirkan oleh sejumlah anggota DPRD Pasangkayu terkait penggunaan dana Covid-19. Politisi muda Golkar itu menyebut pengajuan gak angket tidak rasional dan terlalu dini. Sebabnya kata dia, Pansus Covid-19 saat ini masih bekerja. ” Harusnya teman-teman paham mekanisme kerja kita di DPRD […]

  • Halalbihalal, Pemkab Mamuju Masuk Rekor MURI

    Halalbihalal, Pemkab Mamuju Masuk Rekor MURI

    • calendar_month Sab, 16 Jun 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 372
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, MAMUJU – Peringatan hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 H atau 15 Juni 2018 M menjadi momentum berharga bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju. Selain momen untuk kembali fitrah, Pemkab Mamuju juga mendapatkan Piagam Penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) No. 8474/R.MURI/VI/2018 atas rekor Silaturahmi Khalayak dengan peserta terbanyak. Rekor tersebut merupakan buah […]

  • Pemprov Sulbar Akan Laksanakan Doa Nasional Bersamaan dengan Maulid Nabi

    Pemprov Sulbar Akan Laksanakan Doa Nasional Bersamaan dengan Maulid Nabi

    • calendar_month Sen, 8 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 66
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Gubernur Sulbar Suhardi Duka, menyampaikan rencana pelaksanaan doa bersama lintas agama dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Agenda ini sekaligus menjadi bentuk pelaksanaan dari salah satu instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) yang belum sempat dilaksanakan oleh Pemprov Sulbar, yaitu penyelenggaraan doa nasional. “Dari 11 instruksi Menteri Dalam Negeri, yang belum sempat […]

  • Presiden Prabowo Apresiasi Mekanisme Pengendalian Inflasi

    Presiden Prabowo Apresiasi Mekanisme Pengendalian Inflasi

    • calendar_month Sel, 10 Des 2024
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 38
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID (JAKARTA) – Presiden Prabowo Subianto memberikan apresiasi tinggi terhadap mekanisme pengendalian inflasi yang dinilainya sebagai inovasi besar dalam tata kelola ekonomi nasional. Dalam sambutannya pada Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Tahun 2024 di Sasana Bhakti Praja, Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Senin (9/12/2024), Presiden Prabowo pun menekankan pentingnya melanjutkan mekanisme tersebut. “Saya minta mekanisme ini dilanjutkan, […]

expand_less