Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Hukum » Lewat Sosialisasi, Polantas Polda Sulbar Gencar Bangun Budaya Tertib Helm di Sekolah-sekolah

Lewat Sosialisasi, Polantas Polda Sulbar Gencar Bangun Budaya Tertib Helm di Sekolah-sekolah

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sen, 26 Jan 2026
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Dalam upaya memperkuat kesadaran keselamatan berlalu lintas, khususnya penggunaan helm yang benar, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sulawesi Barat terus menggencarkan kegiatan sosialisasi bertema Bulan Tertib Helm (BTH) 2026.

Kegiatan yang bertujuan menanamkan budaya tertib helm sejak usia dini ini menyasar pelajar di dua sekolah di Kota Mamuju, yakni SMAN 1 Mamuju dan SDN 01 Mamuju, yang dilaksanakan, Senin (26/1/2026).

Kedua sekolah tersebut dipilih sebagai lokasi sosialisasi guna menjangkau generasi muda sebagai agen perubahan yang diharapkan mampu mengedukasi lingkungan sekitar terkait pentingnya tertib berlalu lintas.

Direktur Lalu Lintas Polda Sulbar, AKBP Anindhita Rizal, dalam keterangannya secara terpisah menyampaikan bahwa sosialisasi di lingkungan sekolah diharapkan dapat menciptakan suasana yang edukatif dan komunikatif, sekaligus memberikan pemahaman mendalam mengenai aturan berlalu lintas.

Dalam kegiatan tersebut, tim Polantas memberikan penjelasan kepada pelajar tingkat sekolah dasar hingga sekolah menengah atas mengenai pentingnya penggunaan helm berstandar nasional serta tata cara pemakaian helm yang benar.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPRD Sahkan Tiga Ranperda, Ini Sambutan Bupati Pasangkayu

    DPRD Sahkan Tiga Ranperda, Ini Sambutan Bupati Pasangkayu

    • calendar_month Rab, 23 Des 2020
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 167
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com,PASANGKAYU– DPRD Pasangkayu menggelar sidang paripurna penetapan Ranperda, Rabu 23 Desember. Ada tiga Ranperda yang ditetapkan. Yakni tentang pengelolaan arsip daerah, tentang perubahan atas Perda nomor 10 tahun 2016 tentang pembetukan dan susunan organisasi perangkat daerah serta tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19. Bupati Pasangkayu Agus Ambo […]

  • Diskes Sulbar Luncurkan “Si Pandai Jafungkes” Sistem Digital Pendampingan ASN Fungsional Kesehatan

    Diskes Sulbar Luncurkan “Si Pandai Jafungkes” Sistem Digital Pendampingan ASN Fungsional Kesehatan

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 88
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Dinas Kesehatan (Diskes) Sulawesi Barat (Sulbar) meluncurkan inovasi digital bertajuk “Si Pandai Jafungkes” (Sistem Pendampingan dan Konsultasi Jabatan Fungsional Kesehatan). Terobosan ini hadir untuk mendampingi Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam pengelolaan karier jabatan fungsional secara lebih transparan, akuntabel, dan sesuai aturan. Inovasi ini merupakan bagian dari Proyek Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) […]

  • Kapolda Sulbar Gencarkan Silaturahmi, Perkuat Kekuatan dengan Kejati untuk Penegakan Hukum Bermartabat

    Kapolda Sulbar Gencarkan Silaturahmi, Perkuat Kekuatan dengan Kejati untuk Penegakan Hukum Bermartabat

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 40
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Dalam upaya memperkuat posisinya sebagai pemimpin baru di Sulawesi Barat, Kapolda Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta terus aktif menjalin silaturahmi dengan berbagai tokoh dan lembaga penting di provinsi Sulbar. Setelah serangkaian kunjungan ke Gubernur, Pengadilan Tinggi, DPRD, dan lainnya, Kapolda Sulbar kini menyambangi Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulbar, Kamis (28/8/25) Kunjungan ini […]

  • Kepala Bapperida Sulbar Dorong Penguatan Riset dan Inovasi untuk Wujudkan Sulbar Maju dan Sejahtera

    Kepala Bapperida Sulbar Dorong Penguatan Riset dan Inovasi untuk Wujudkan Sulbar Maju dan Sejahtera

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 58
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Dalam rangka mendukung visi Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, bersama Wakil Gubernur (wagub), Salim S Mengga untuk mewujudkan Sulbar Maju dan Sejahtera, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Sulawesi Barat, Junda Maulana, menegaskan pentingnya riset dan inovasi sebagai pilar utama pembangunan daerah. Hal itu disampaikan Junda saat memimpin apel pagi […]

  • Mamasa Hanya Mengikutkan 8 Cabor untuk Porprov Sulbar

    Mamasa Hanya Mengikutkan 8 Cabor untuk Porprov Sulbar

    • calendar_month Sab, 3 Nov 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 406
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, MAMASA – Sebelumnya Kabupaten Mamasa terancam absen dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) III Sulawesi Barat dikarenakan persoalan Anggaran, akhirnya Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) cabang Mamasa menyatakan sikap pihaknya tetap memberangkatkan delapan Cabang Olahraga (Cabor) Sekretaris KONI Cabang Mamasa Yusak mengatakan, meskipun anggaran yang dikelola KONI pada tahun ini sangat minim namun tetap memberangkatkan […]

  • 1.486 Narapidana di Sulbar Raih Remisi, Suhardi Duka: Ini Bukti Kemanusiaan yang Adil dan Beradab

    1.486 Narapidana di Sulbar Raih Remisi, Suhardi Duka: Ini Bukti Kemanusiaan yang Adil dan Beradab

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 84
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Sebanyak 1.486 narapidana di Sulawesi Barat menerima remisi dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Minggu (17/8/2025). Remisi diserahkan langsung oleh Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, mewakili Presiden RI, saat mengunjungi Lapas Mamuju usai memimpin upacara HUT RI di Anjungan Pantai Manakarra, Mamuju. Turut hadir Ketua DPRD Sulbar Amelia […]

expand_less