Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » News » Gaya Kepemimpinan KASAD Yang Cintai Prajuritnya Mendapat Atensi Positif dari PBNU

Gaya Kepemimpinan KASAD Yang Cintai Prajuritnya Mendapat Atensi Positif dari PBNU

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sen, 20 Mar 2023
  • comment 0 komentar

JAKARTA, EKSPOSSULBAR.CO.ID – Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Ahmad Fahrur Rozi (Gus Fahrur) memberikan atensi gaya kepemimpinan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (AD) Jenderal Dudung Abdurachman.

Dudung dinilai sebagai sosok Jenderal yang memiliki kepekaan realitas sosial terutama dalam hal mendahulukan kepentingan kesejahteraan prajuritnya.

“Pak Dudung sebagai prajurit adalah sosok pemimpin yang sangat mengerti kondisi prajurit bawahannya karena beliau berproses dari bawah. Kita menberikan atensi dan apresiasi karena meningkatkan kesejahteraan prajurit,” ujar Gus Fahrur saat dihubungi, Minggu (19/3/2023), sebagaimana yang dikutip dalam keterangan pers yang diterima Serikat Media Siber Indonesia (SMSI).

Menurut Gus Fahrur, gaya kepemimpinan mantan Pangkostrad ini layak dicontoh dan diteladani sbg model Kepemimpinan Nasional. Sebab, sangat jarang pemimpin memiliki kepedulian terhadap anak buah, terutama ketika dikaitkan dengan kesejahterannya. Karenanya, kata Gus Fahrur, kepedulian Jenderal Dudung terhadap kesejahteraan prajurit harus didukung oleh semua kalangan

“Mereka ada yang sudah mendapatkan penghargaan yang layak, kesejahteraan untuk meningkatkan kinerjanya. Tugas prajurit sangat berat kan ya. Nyawanya untuk negara. Jadi bagus. Kita mendukung upaya pak Dudung untuk mensejahterakan prajurit terutama pada tingkatan level-level rendah ini harus mendapatkan perhatian yang semestinya,” katanya.

Gus Fahrur mencotohkan soal kepedulian Jenderal Dudung kepada prajurit terkait pemberian susu serdadu dan memperbaiki rumah-rumah prajurit yang rusak. Hal ini menunjukkan bahwa seorang pemimpin memang harus mendahulukan kepentingan anak buahnya bahkan melebihi kepentingan dirinya.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Mamuju Tinjau Proyek Rekonstruksi Jalan Yos Sudarso, Pastikan Progres Sesuai Jadwal

    Bupati Mamuju Tinjau Proyek Rekonstruksi Jalan Yos Sudarso, Pastikan Progres Sesuai Jadwal

    • calendar_month Kam, 31 Jul 2025
    • account_circle Chamar
    • visibility 8
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Bupati Mamuju, Sitti Sutinah Suhardi, didampingi Ketua DPRD Mamuju Syamsuddin Hatta dan sejumlah anggota DPRD lainnya, meninjau langsung progres proyek rekonstruksi Jalan Yos Sudarso. Jalan ini merupakan salah satu jalur arteri vital yang menghubungkan kawasan penting di Kota Mamuju. Usai mengikuti sidang paripurna di Gedung DPRD, Sutinah berjalan kaki menuju titik pengerjaan. […]

  • Pasca Dilantik, BEM Fekon Fokus Program Kerja Pro-Mahasiswa

    Pasca Dilantik, BEM Fekon Fokus Program Kerja Pro-Mahasiswa

    • calendar_month Ming, 10 Jun 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 327
    • 0Komentar

    ekspsossulbar.com, MAJENE – Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi (BEM Fekon) Unsulbar periode tahun 2018-2019 resmi dilantik pada Rabu, 6 Juni 2018. Langkah awal yang akan mereka lakukan adalah menyusun sejumlah program kerja berdasarkan visi misi. Menurut Ketua BEM Fekon, Muhammad Siddiq (Manajemen, 2015), program kerja yang disusun, nantinya akan lebih diprioritaskan untuk Mahasiswa Unsulbar […]

  • DLH Sulbar Dorong Pemkab Proaktif Jemput Dukungan KLH/BPLH untuk Pengelolaan Sampah

    DLH Sulbar Dorong Pemkab Proaktif Jemput Dukungan KLH/BPLH untuk Pengelolaan Sampah

    • calendar_month Rab, 4 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 9
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Barat mendorong pemerintah kabupaten di wilayahnya untuk lebih proaktif dalam menyambut program dukungan pengelolaan sampah dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH). Kepala DLH Sulbar, Zulkifli Manggazali, mengatakan bahwa pemerintah pusat melalui KLH akan memberikan dukungan teknis, pembiayaan, dan asistensi regulasi […]

  • Pemprov dan DPRD Sulbar Bersinergi, Siap Bahas Tiga Ranperda Inisiatif

    Pemprov dan DPRD Sulbar Bersinergi, Siap Bahas Tiga Ranperda Inisiatif

    • calendar_month Jum, 7 Mar 2025
    • account_circle Chamar
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Mamuju (ekspossulbar.co.id) – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat menerima tiga rancangan peraturan daerah ranperda inisiatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulbar. Tiga ranperda tersebut, yakni tentang peningkatan gizi masyarakat, penyelenggaraan perpustakaan dan penyelenggaraan kemajuan kebudayaan. Hal itu diungkap Pelaksana Harian Sekretaris Provinsi Sulbar, Herdin Ismail saat menyampaikan pendapat Gubernur Sulbar atas penjelasan Panitia Khusus (Pansus) DPRD […]

  • Kepala Bapperida Sulbar Sebut Perlunya Investasi Bidang Kesehatan dalam Mengembangkan Perekonomian Suatu Daerah

    Kepala Bapperida Sulbar Sebut Perlunya Investasi Bidang Kesehatan dalam Mengembangkan Perekonomian Suatu Daerah

    • calendar_month Rab, 18 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 8
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) Junda Maulana menyebut perlunya investasi bidang kesehatan dalam mengembangkan perekonomian suatu daerah. Menurut Junda, pentingnya perhatian terhadap investasi kesehatan itu karena berpengaruh terhadap ketersediaan sumber daya manusia yang berkualitas. Kesimpulan itu didasarkan dari beberapa penelitian global yang disebutkannya saat […]

  • Dukung Munas XI, MD KAHMI Pasangkayu Siapkan Tempat Singgah

    Dukung Munas XI, MD KAHMI Pasangkayu Siapkan Tempat Singgah

    • calendar_month Rab, 9 Nov 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Pasangkayu,EKSPOSSULBAR.CO.ID– Gaung pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) ke XI, yang bakal digelar di Palu Sulteng November ini, semakin mebahana didaerah-daerah. Terlebih di Pasangkayu, yang merupakan kabupaten berbatas langsung dengan Sulteng. Untuk itu, MD KAHMI Pasangkayu berniat berkontribusi menyukseskan pelaksanaan Munas. Koordinator Presidium MD KAHMI Pasangkayu, Aswan Azis, menyampaikan, salah satu […]

expand_less