Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Upaya Pemerintah Turunkan Stunting di Tanah Air

Upaya Pemerintah Turunkan Stunting di Tanah Air

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sab, 22 Jul 2023
  • comment 0 komentar

EKSPOS SULBAR – Pemerintah terus berupaya menangani stunting di tanah air. Presiden menegaskan bahwa pemerintah akan memastikan tingkat stunting di setiap daerah terus menurun.

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) bersama Ibu Iriana Jokowi meninjau kegiatan upaya penurunan stunting yang dilakukan di Posyandu Sarimulyo, Kabupaten Seluma, Bengkulu, Jumat (21/7/2023).

“Hari ini saya datang ke Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu dalam rangka memastikan anak-anak kita, balita kita sehat semuanya, kita ingin memastikan dalam rangka hari anak nasional bahwa stunting itu selalu turun setiap tahunnya, tidak bisa langsung hilang, tetapi turun,” ucap Presiden.

Presiden Jokowi pun mengapresiasi upaya yang dilakukan di Kabupaten Seluma yang telah berhasil menurunkan angka stunting senilai 4 persen dari sebelumnya.

“Saya senang di Kabupaten Seluma turunnya 4 persen, bagus,” ucapnya.

Di posyandu tersebut, Presiden bersama Ibu Iriana meninjau rangkaian pemeriksaan fisik terhadap bayi dan balita yang hadir di sana. Kepala Negara pun menilai bahwa kegiatan pemeriksaan fisik yang rutin dilaksanakan tersebut merupakan hal yang baik untuk memastikan anak-anak tetap tumbuh dengan sehat.

“Ini untuk memastikan anak-anak kita semuanya sehat dan memiliki masa depan yang baik sebagai sebuah SDM unggul nantinya,” tandasnya.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sore Ini Manakarra Fair 2018 Dimulai

    Sore Ini Manakarra Fair 2018 Dimulai

    • calendar_month Jum, 13 Jul 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 340
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, MAMUJU — Event yang ditunggu-tunggu masyarakat akhirnya kembali digelar, yakni Manakarra Fair 2018 di Anjungan Pantai Manakarra Mamuju, dan akan dimulai sore ini (13/7/18). Kegiatn ini merupakan salah satu rangkaian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Manakarra ke-478. Setelah dilaksanakan tiga tahun berturut-turut, Manakarra. Fair kali merupakan event terbesar dari pelaksanaan sebelumnya, karena sudah […]

  • Kalla Toyota Raih Peringkat Pertama Paritrana Award 2024 Tingkat Sulawesi Selatan

    Kalla Toyota Raih Peringkat Pertama Paritrana Award 2024 Tingkat Sulawesi Selatan

    • calendar_month Rab, 2 Jul 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 93
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAKASSAR – Kalla Toyota meraih Peringkat 1 dalam ajang Paritrana Award 2024 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. Penghargaan ini merupakan apresiasi dari pemerintah kepada badan usaha yang berkomitmen tinggi dalam penyelenggaraan jaminan sosial ketenagakerjaan, diselenggarakan oleh Kemenko PMK bersama BPJS Ketenagakerjaan. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, di Hotel Four […]

  • Jalan Penghubung Ralleanak Menuju Ralleanak Utara Terputus

    Jalan Penghubung Ralleanak Menuju Ralleanak Utara Terputus

    • calendar_month Sen, 22 Agu 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Mamasa, EKSPOSSULBAR.CO.ID. Hujan Lebat melanda Desa Ralleanak Utara Kecamatan Aralle Kabupaten Mamasa mengakibatkan jalan penghubung Desa Ralleana dan Ralleanak Utara putus total. Sala satu Warga Ralleanak Utara Rizkul Mengatakan hujan lebat terjadi diwilayahnya sekitar 14.30, tadik sore, membuat luapan air sungai Ralleanak mengikis jalan hingga terbawa arus. “Hingga saat ini akses jalan belum bisa dilintasi,” […]

  • Pabrik Es Sumare

    Inspeksi Rutin Pabrik Es Sumare, DKP Sulbar Pastikan Operasional untuk Dukung Kesejahteraan Nelayan

    • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 51
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Pemprov Sulbar melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat infrastruktur perikanan yang berdampak langsung pada kesejahteraan nelayan. Kepala DKP Sulbar, Suyuti Marzuki menjadikan pengembangan fasilitas seperti pabrik es sebagai prioritas strategis dalam mendukung ketahanan ekonomi kelautan. Salah satu bukti konkret adalah keberhasilan operasional Pabrik Es Sumare di Kabupaten […]

  • Evaluasi Ranperda RPJMD Kabupaten Mamasa Tahun 2025–2029, Bapperida Sulbar Beri Sejumlah Masukan Teknis

    Evaluasi Ranperda RPJMD Kabupaten Mamasa Tahun 2025–2029, Bapperida Sulbar Beri Sejumlah Masukan Teknis

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 121
    • 0Komentar

    Mamuju – Bapperida Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Rapat Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang RPJMD Kabupaten Mamasa Tahun 2025–2029 secara hybrid dari Ruang RPJMD Kantor Bapperida Sulbar, Rabu (27/8/2025). Pertemuan ini menjadi momen penting dalam memastikan arah pembangunan Mamasa selaras dengan kebijakan provinsi dan nasional. Sebagai representasi pemerintah pusat di daerah, Bapperida Sulbar memiliki […]

  • Hadiri Muswil Hidayatullah, Gubernur Sulbar Dorong Peran Ormas Islam untuk Pembangunan

    Hadiri Muswil Hidayatullah, Gubernur Sulbar Dorong Peran Ormas Islam untuk Pembangunan

    • calendar_month Sen, 24 Nov 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 80
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Gubernur Sulbar Suhardi Duka (SDK) hadiri musyawarah wilayah hidayatullah ke-IV Sulawesi Barat di Asrama Haji, Senin 24 November 2025. Kegiatan ini dihadiri juga Kakanwil Kemenag Sulbar Ustadz Adnan Nota, Plt Karo Pemkesra Sulbar Murdanil, perwakilan Polda maupun Kejaksaan Tinggi, Ketua Hidayatullah Sulbar H Mardhatillah dan Tenaga Ahli Gubernur. “Selamat bermusyawarah siapapun terpilih […]

expand_less