Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Puluhan Fotografer Meriahkan FSM 5 di Mateng

Puluhan Fotografer Meriahkan FSM 5 di Mateng

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sab, 22 Mar 2025
  • comment 0 komentar

Mateng (ekspossulbar.co.id) – Sekira 70 fotografer dari seluruh wilayah Sulawesi Barat (Sulbar) berkumpul di Topoyo Mamuju Tengah dalam pelaksanaan “Fotografer Sebelum Mudik (FSM 5)”, Sabtu 22 Maret 2025.
Kegiatan yang berlangsung meriah ini diisi dengan berbagai kegiatan menarik, mulai dari sesi pemotretan, sharing session, buka puasa bersama, hingga pemberian hadiah games.

Acara ini merupakan ajang silaturahmi bagi para fotografer se-Sulbar sekaligus wadah mengembangkan kreativitas para peserta.
“Selain buka puasa bersama, kami juga mengadakan sesi pemotretan dan sharing session,” ujar Yudi, ketua panitia FSM 5 saat menyampaikan sambutan di KMS Cafe.

Para peserta tampak antusias mengikuti setiap rangkaian acara. Mulai dari sesi pemotretan menjadi momen bagi mereka untuk mengasah kemampuan dan berbagi teknik fotografi, yang mengambil dua tempat yakni di Masjid Al Arsal dan KMS Cafe.

Sementara itu, sharing session menjadi wadah diskusi dan bertukar pengalaman antar fotografer, menghadirkan dua fotografer senior, Ketua Instanusantara Sulbar, Azhari dan Ketua JPeG Sulbar Firdaus.

Azhari dalam kesempatannya menyampaikan Instanusantara Regional Sulawesi Barat baru terbentuk beberapa bulan lalu.
“Kami menjadi regional ke 30 di Indonesia, setelah itu terbentuk juga regional Toraja. Semangat Instanusantara di Provinsi ke 33 ini adalah memperkenalkan Keindahan alam dan budaya, manusia, hingga kuliner lokal di daerah kita”, ucapnya dihadapan puluhan fotografer se Sulbar.

Kesempatan untuk bergabung di Komunitas ini masih sangat terbuka lebar.
“Ayo kita eksplor keindahan sekitar kita melalui media sosial, dan ini terhubung secara nasional,” sambungnya.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gerakan Pangan Murah

    Distapang Sulbar Gelar Pasar Murah, Masyarakat Antusias

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 101
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Dinas Ketahanan Pangan (Distapang) Sulbar menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM), Jumat (10/10/2025) di Lapangan Ahmad Kirang, Mamuju. Selain menstabilkan harga bahan pangan, kegiatan tersebut tentunya guna membantu masyarakat mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. GPM ini dilaksanakan atas arahan langsung Gubernur Sulawesi Barat Suhardi Duka dan Wakil Gubernur (Wagub) Sulbar, Salim […]

  • Beli Kendaraan Aman, Kalla Toyota Jadi Pilihan Cerdas untuk Kepemilikan Mobil Jangka Panjang

    Beli Kendaraan Aman, Kalla Toyota Jadi Pilihan Cerdas untuk Kepemilikan Mobil Jangka Panjang

    • calendar_month Sen, 26 Mei 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 76
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAKASSAR – Pasar otomotif semakin ramai dan kompetitif, pelanggan cenderung fokus pada penawaran program kepemilikan yang menarik diawal, seperti uang muka (DP) ringan, cicilan bulanan yang terjangkau hingga diskon besar. Namun Kalla Toyota mengajak pelanggan untuk melihat gambaran yang lebih luas dan jangka panjang, yakni pentingnya mempertimbangkan harga jual beli kembali saat memutuskan pembelian […]

  • Gubernur Suhardi Duka Bertemu Raja Mamuju dan Raja Balanipa, Komitmen Jaga Stabilitas Daerah

    Gubernur Suhardi Duka Bertemu Raja Mamuju dan Raja Balanipa, Komitmen Jaga Stabilitas Daerah

    • calendar_month Rab, 3 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 65
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Gubernur Sulbar Suhardi Duka melakukan pertemuan dengan Raja Mamuju Andi Bau Akram Dai dan Raja Balanipa Bau Arifin di kantornya, Rabu 3 September 2025. Raja Mamuju Andi Bau Akram Dai mengatakan pertemuan ini silaturahmi dengan Gubernur Sulbar. “Tadi disampaikan bahwa ternyata beliau kawan lama Raja Balanipa Bau Arifin,” kata Bau Akram. Ia […]

  • Pemkab Buka Penerimaan PPPK, Ini Persyaratanya

    Pemkab Buka Penerimaan PPPK, Ini Persyaratanya

    • calendar_month Sel, 1 Nov 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 59
    • 0Komentar

    Pasangkayu,EKSPOSSULBAR.CO.ID– Kabar gembira untuk masyarakat Pasangkayu. Pemkab kembali membuka pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Sayang, kuotanya hanya 90 orang, itupun hanya untuk guru dan tenaga kesehatan (nakes). Dimana untuk, PPPK guru sebanyak 60 orang dan PPPK tenaga kesehatan (nakes) sebanyak 30 orang. Kepala BKPP Pasangkayu, Andi Baso, mengungkapkan pengumuman pendaftaran dimulai pada 31 […]

  • Refleksi Sebulan Bencana Sulteng, Bupati Dzikir Bersama di Anjungan Pasangkayu

    Refleksi Sebulan Bencana Sulteng, Bupati Dzikir Bersama di Anjungan Pasangkayu

    • calendar_month Ming, 28 Okt 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 447
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, PASANGKAYU — Tidak terasa bencana gempa dan tsunami yang melanda Palu,Sigi dan Donggala (Pasigala) yang menimbulkan ribuan korban jiwa telah sebulan berlalu. Gempa berkekuatan 7,4 magnitudo itu ikut menyisakan duka mendalam bagi masyarakat Pasangkayu. Bagaimana tidak sebagai kabupaten yang berbatasan langsung dengan Sulteng, guncangan gempa itu menyebabkan kerugian yang tidak sedikit. Beberapa warga Pasangkayu […]

  • Ditlantas Polda Sulbar Gelar Bakti Kesehatan dan Baksos, Meriahkan Hut Lantas ke-70!

    Ditlantas Polda Sulbar Gelar Bakti Kesehatan dan Baksos, Meriahkan Hut Lantas ke-70!

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 33
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Memperingati Hari Ulang Tahun Lalu Lintas ke-70, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sulawesi Barat menggelar bakti sosial dan bakti kesehatan di Kantor BPKB Ditlantas Polda Sulbar, Kamis (11/9/25) yang di hadiri langsung Kapolda dan para pejabat utama serta Bhayangkari. Kegiatan ini meliputi donor darah, pemeriksaan kesehatan gratis, hingga sunatan massal. Sebanyak 20 […]

expand_less