Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Dengar Berita » Bapperida Sulbar Dorong Penguatan Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Terbarukan

Bapperida Sulbar Dorong Penguatan Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Terbarukan

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat melalui Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) terus memperkuat komitmennya dalam mendorong pengembangan ekonomi biru berbasis teknologi terbarukan.

Hal ini ditegaskan oleh Sekretaris Bapperida Sulbar, Muh. Darwis Damir, saat menerima audiensi Tim Periset Program Katalisator Kemitraan Berdikari di Kantor Bapperida Sulbar, Selasa, 14 Oktober 2025.

Audiensi tersebut melibatkan kolaborasi lintas perguruan tinggi dan mitra lokal, antara lain Politeknik Bosowa, Politeknik Negeri Ujung Pandang, Politeknik Pertanian Negeri Pangkep, Politeknik Indonesia, Politeknik Dewantara, serta mitra dari Sulawesi Barat seperti Desa Orobatu, Bumdes Mandiri Orobatu, dan SMKN 1 Rangas Mamuju.

Dalam kesempatan itu, Tim Riset yang diketuai oleh Dewi Andriani dari Politeknik Bosowa Makassar mempresentasikan hasil penelitian berjudul “Peningkatan Kualitas Tangkapan melalui Inovasi Solar Cell Freezer Box Terapung dan Pengolahan Produk Perikanan Berkelanjutan.”

Dewi menjelaskan, inovasi tersebut lahir sebagai solusi atas tantangan nelayan pesisir yang selama ini masih bergantung pada box sterofoam dan es balok dalam menjaga kesegaran ikan.

“Dengan freezer box terapung berbasis solar cell, ikan dapat diawetkan langsung di atas kapal tanpa ketergantungan pada es balok,” jelas Dewi.

Prototipe yang dikembangkan memiliki kapasitas hingga 300 liter dengan sistem panel surya terintegrasi antara kapal dan darat. Selain itu, tim juga mengembangkan rumah pengasapan vertikal ramah lingkungan yang memanfaatkan energi surya untuk mengolah asap. Produk ikan asap yang dihasilkan bahkan mampu bertahan hingga tiga bulan, atau satu tahun bila dikemas vakum dan disimpan dalam freezer.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Syamsul Samad Gandeng BNNK dan Kepolisian, Tekan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pelajar

    Syamsul Samad Gandeng BNNK dan Kepolisian, Tekan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pelajar

    • calendar_month Rab, 4 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 67
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, POLMAN — Ketua Komisi I DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Syamsul Samad, S.IP., M.Si., berkolaborasi dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Polewali Mandar dan aparat kepolisian untuk menekan angka penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar. Kolaborasi ini diwujudkan melalui kegiatan sosialisasi bahaya narkoba di SMK Negeri 1 Balanipa, Kecamatan Balanipa, Kabupaten Polewali Mandar, Rabu (4/6/2025). Dalam […]

  • Peringati HUT Sulbar ke-21, Pemprov Sulbar Gelar Kegiatan Jalan Santai

    Peringati HUT Sulbar ke-21, Pemprov Sulbar Gelar Kegiatan Jalan Santai

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 90
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-21 Provinsi Sulawesi Barat, Pemerintah Provinsi Sulbar menggelar kegiatan jalan santai bersama masyarakat, Minggu (21/9/2025). Kegiatan ini diikuti langsung Gubernur Sulbar, Suhardi Duka bersama jajaran ASN, pejabat struktural, staf, hingga tenaga non ASN lingkup Pemprov Sulbar. Start dimulai di Anjungan Pantai Manakarra Mamuju dan berakhir di Jalan […]

  • Ditlantas Polda Sulbar Gencarkan Kampanye Anti Anarkisme Lewat Spanduk di Titik Strategis

    Ditlantas Polda Sulbar Gencarkan Kampanye Anti Anarkisme Lewat Spanduk di Titik Strategis

    • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 46
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju —Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sulawesi Barat (Sulbar) mengambil langkah proaktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan memasang spanduk himbauan anti-anarkisme di sejumlah lokasi strategis di Kabupaten Mamuju, Senin (1/9/2025). Inisiatif ini bertujuan untuk mengajak masyarakat untuk selalu mengedepankan aksi-aksi damai dan konstruktif dalam menyampaikan aspirasi, demi mendukung kelancaran pembangunan di wilayah […]

  • Maksimalkan Layanan Kesehatan hingga Daerah Terpencil, Pemprov Sulsel Hadirkan PKB

    Maksimalkan Layanan Kesehatan hingga Daerah Terpencil, Pemprov Sulsel Hadirkan PKB

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 76
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAKASSAR — Pemprov Sulsel tengah mengupayakan pemerataan kesehatan hingga ke daerah terpencil. Dengan menghadirkan Pelayanan Kesehatan Bergerak (PKB). Terbaru, program inisiatif Pemprov Sulsel itu resmi melepas sebanyak 20 tenaga kesehatan (nakes), Senin (4/8/2025). Masing-masing 10 orang ditugaskan untuk Kepulauan Selayar dan lainnya ke Kabupaten Pangkep. Para nakes itu siap menjejaki pulau-pulau kecil dan menghadirkan […]

  • donor darah

    Kolaborasi DPD RI dan Diskes Sulbar Sukses Gelar Aksi Donor Darah

    • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 77
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, Mamuju — Dinas Kesehatan (Diskes) Sulbar turut mendukung kegiatan Donor Darah yang dilaksanakan Kantor DPD RI Provinsi Sulawesi Barat melalui perlibatan UPTD Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) dan Unit Transfusi Darah (UTD) Sulbar Kegiatan Senator Peduli Donor Darah yang mengangkat tema “Setetes Darah Selamatkan Nyawa” tersebut berlangsung di Kantor DPD RI Sulbar, Jl Tengku Cik […]

  • Majelis Kode Etik Panggil Kepsek SMPN 3 Bambalamotu

    Majelis Kode Etik Panggil Kepsek SMPN 3 Bambalamotu

    • calendar_month Sel, 17 Sep 2019
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 312
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, PASANGKAYU— Mencuatnya kasus dugaan kekerasan terhadap salah seorang siswa di SMPN 3 Bambalamotu, yang melibatkan Kepala Sekolah (Kepsek) sekolah itu, membuat majelis kode etik kabupaten turun tangan. Kepsek SMPN 3 Bambalamotu inisial SB itupun dihadapkan ke majelis kode etik. Untuk klarifikasi langsung mengenai mengenai kasus tersebut. Saat di klarifikasi, SB membantah jika telah melakukan […]

expand_less