Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Sekda Sulbar Launching Pos Penimbangan “Maju Sejahtera”: Dorong Akselerasi Penanganan Stunting Lewat Pelayanan Posyandu di Lingkup Pemprov

Sekda Sulbar Launching Pos Penimbangan “Maju Sejahtera”: Dorong Akselerasi Penanganan Stunting Lewat Pelayanan Posyandu di Lingkup Pemprov

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month 10 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU — Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Barat, Junda Maulana, resmi melaunching Pos Penimbangan Maju Sejahtera yang berlokasi di Pendopo Rumah Aspirasi, Kompleks Perkantoran Kantor Gubernur Sulbar, Jumat, 14 November 2025.

Pos pelayanan ini menjadi langkah inovatif untuk meningkatkan akses layanan tumbuh kembang anak bagi ASN dan non-ASN di lingkup Pemerintah Provinsi Sulbar.

Sekprov Junda Maulana memberikan apresiasi terhadap inisiatif Dinas Kesehatan Sulbar yang membuka pos penimbangan khusus ini sebagai tindak lanjut dari masukan Pemerintah Kabupaten Mamuju terkait rendahnya tingkat kunjungan anak ke posyandu.

“Ini langkah yang sangat baik. Kami mengapresiasi jajaran Dinas Kesehatan yang membuka pos pelayanan ini sebagai respons atas kebutuhan ASN yang sering terkendala kesibukan sehingga lupa membawa anaknya ke posyandu,” ujar Junda.

Junda Maulana menekankan pentingnya keberadaan pos penimbangan di lingkungan kerja Pemprov sebagai upaya menekan angka stunting Sulbar yang masih berada di atas standar nasional.

Menurut data BPGRM, capaian stunting Sulbar berada pada angka 26 persen, sementara Survei Kesehatan Indonesia (SKI) mencatat 35 persen. Tingkat kunjungan posyandu pun masih bervariasi antara 60–90 persen, dengan rata-rata 74 persen—angka yang belum ideal untuk deteksi dini tumbuh kembang anak.

“Permasalahan stunting di Sulbar cukup tinggi. Gerakannya harus dimulai dari posyandu. Jika kunjungan masih di bawah standar, sangat mungkin mereka yang tidak datang adalah masyarakat yang berisiko,” jelasnya.

Dalam peninjauannya ke meja layanan, Sekda mengapresiasi adanya meja edukasi yang memberikan informasi langsung kepada orang tua mengenai status gizi dan risiko pertumbuhan anak.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemprov Sulbar Bakal Gelar Turnamen Sepakbola Piala Gubernur 2026

    Pemprov Sulbar Bakal Gelar Turnamen Sepakbola Piala Gubernur 2026

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Chamar
    • visibility 5
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Selain ajang Sandeq Silumba salah satu fokus tahun 2026 mendatang, Pemprov Sulbar bakal menggelar Kejuaraan Sepakbola Piala Gubernur yang akan diikuti 6 Kabupaten se-Sulbar. Hal itu disampaikan Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) saat melaunching Logo “SANDEQ SILUMBA” 2025 di Mall Maleo Town Square (Matos) Mamuju, Minggu (13/7/2025). Gebernur Suhardi Duka mengatakan, tahun […]

  • Waspada Lonjakan Kasus COVID-19 di Asia, Dinkes Sulbar Imbau Masyarakat Tetap Disiplin Protokol Kesehatan

    Waspada Lonjakan Kasus COVID-19 di Asia, Dinkes Sulbar Imbau Masyarakat Tetap Disiplin Protokol Kesehatan

    • calendar_month Rab, 21 Mei 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 9
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Lonjakan kasus COVID-19 yang terjadi di beberapa negara Asia menjadi perhatian serius. Meskipun kondisi di Indonesia masih tergolong aman, kewaspadaan tetap diperlukan dengan memperkuat upaya surveilans untuk mencegah potensi penyebaran virus. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), drg. Asran Masdy, mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan konsisten menjalankan protokol kesehatan. Imbauan […]

  • KALLA Gunakan Kendaraan Listrik Toyota bZ4X, Komitmen Target Net Zero Emission

    KALLA Gunakan Kendaraan Listrik Toyota bZ4X, Komitmen Target Net Zero Emission

    • calendar_month Jum, 15 Sep 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 13
    • 0Komentar

    MAMUJU, RADAR SULBAR – All New Toyota bZ4X, resmi diluncurkan untuk melengkapi pilihan teknologi elektrifikasi di Indonesia. Sekaligus menjadi realisasi komitmen Toyota untuk menghadirkan solusi mobilitas ramah lingkungan. Toyota All New bZ4X hadir untuk melengkapi pilihan kendaraan dengan teknologi elektrifikasi untuk masyarakat Sulawesi Selatan. Komitmen Toyota terkait kendaraan elektrifikasi tidak lepas dari upaya mendukung penuh […]

  • Bupati Pasangkayu Tegaskan Kelanjutan Kerjasama Dengan BPJS

    Bupati Pasangkayu Tegaskan Kelanjutan Kerjasama Dengan BPJS

    • calendar_month Jum, 15 Mei 2020
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 136
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com,PASANGKAYU– Bupati Pasangkayu Agus Ambo Djiwa menegaskan bakal melanjutkan kerjasama dengan BPJS kesehatan. Itu ditegaskannya saat rapat internal dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), Jumat 15 Mei. Hadir dalam kesempatan itu, Sekkab Firman, serta sejumlah kepala OPD yang tergabung dalam TAPD. Bupati dia periode itu menyampaikan bakal mengupayakan anggaran Rp. 8,3 milyar untuk menutupi kenaikan […]

  • KIPP Tahun 2023 Berhasil Jaring 3.110 Proposal Inovasi

    KIPP Tahun 2023 Berhasil Jaring 3.110 Proposal Inovasi

    • calendar_month Sen, 8 Mei 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 11
    • 0Komentar

    EKSPOS SULBAR – Masa pengajuan proposal Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Tahun 2023 telah resmi ditutup pada Sabtu, 6 Mei 2023 pukul 23.59 WIB. Di tahun ini, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menerima sebanyak 3.110 proposal yang terdaftar pada portal SINOVIK (Sistem Informasi Inovasi Pelayanan Publik). “Alhamdulillah proposal inovasi yang terdaftar di […]

  • Bawa Kabur Uang Ratusan Juta Milik Petani Tommo, Terduga Pelaku Ditangkap Polisi

    Bawa Kabur Uang Ratusan Juta Milik Petani Tommo, Terduga Pelaku Ditangkap Polisi

    • calendar_month Kam, 5 Des 2024
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 42
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID (MAMUJU) – Tim Resmob Satreskrim Polresta Mamuju berhasil menangkap terduga pelaku penggelapan uang yang melarikan diri di Desa Onang Tubo Sendana Majene, Kamis dini hari, 5 Desember 2024. Diketahui, terduga pelaku atas nama Muh. Faqih (32), pekerja karyawan swasta beralamat Ahuni Utara, Bebanga, Kalukku Mamuju. Kasat Reskrim Polresta Mamuju Kompol Jamaluddin mengatakan bahwa berdasarkan […]

expand_less