Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Petani Tommo Tersenyum, 7 Hektare Padi Terkendali dari Serangan Bercak Daun Cokelat

Petani Tommo Tersenyum, 7 Hektare Padi Terkendali dari Serangan Bercak Daun Cokelat

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month 1 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, TOMMO – Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Provinsi Sulawesi Barat melalui UPTD BPTPH SULBAR terus melakukan pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman (OPT) untuk mempertahankan produksi padi sebagai bentuk dukungan pada Program Swasembada Pangan dan Panca Daya Gubernur Sulbar Suhardi Duka (SDK) dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga (JSM).

Pengamatan dan pemantauan OPT kembali dilakukan pada Rabu, 21 Januari 2026 setelah pelaksanaan Gerdal pekan lalu secara swadaya yang diakomodir langsung oleh Penanggungjawab Laboratorium Pengamatan Hama dan Penyakit (LPHP) Wilayah I Salugatta bersama Koordinator POPT Kab. Mamuju, POPT Kec. Tommo, PPL Desa Tamemongga dan anggota kelompok tani Sipatujui I untuk melaksanakan Gerakan Pengendalian OPT (GERDAL OPT) menggunakan bahan aktif metil tiofanat pada tanggal 14 Januari 2026 lalu.

POPT Kecamatan Tommo, Thomas sebelumnya telah melaporkan peringatan dini di pertanaman padi kelompok tani Sipatujui I Desa Tamemongga terhadap serangan penyakit bercak daun cokelat seluas 7 Ha dari 61 Ha luas tanam dengan intensitas serangan 22,22 % dan perlu diwaspadai seluas 15 Ha. Sehingga direkomendasikan untuk segera dilakukan pengendalian OPT.

Sukri selaku Penanggungjawab LPHP Wilayah I Salugatta, mengatakan bahwa rata-rata produksi yang selalu dihasilkan kelompok tani Sipatujui I berkisar 5-6 ton/ha dan jika OPT ini tidak dikendalikan maka akan berpotensi kehilangan hasil sekitar 16,63% atau setara dengan 813 kg gabah kering panen.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hampir Pasti Polman Jadi Tuan Rumah Porprov Sulbar 2026, Fasilitas Olahraga Jadi Andalan

    Hampir Pasti Polman Jadi Tuan Rumah Porprov Sulbar 2026, Fasilitas Olahraga Jadi Andalan

    • calendar_month Kam, 27 Nov 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 117
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, POLMAN – Kabupaten Polewali Mandar (Polman) dipastikan menjadi kandidat terkuat, bahkan hampir pasti, untuk menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulbar 2026 mendatang. Kepastian ini mencuat setelah Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulbar menemui Bupati Polman, Samsul Mahmud, di Kantor Bupati Polman, Kamis, 27 November 2025. Ketua KONI Sulbar, Syamsul Samad, bersama rombongan […]

  • Hari Kebangkitan Nasional ke-117, Plh Sekprov Sulbar: Wujudkan Indonesia Kuat dengan Semangat Kebersamaan

    Hari Kebangkitan Nasional ke-117, Plh Sekprov Sulbar: Wujudkan Indonesia Kuat dengan Semangat Kebersamaan

    • calendar_month Sel, 20 Mei 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 73
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 dengan menggelar upacara di halaman Kantor Gubernur Sulbar, Selasa (20/5/2025). Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulbar, Herdin Ismail, menyampaikan bahwa upacara tersebut mengangkat tema “Bangkit Bersama, Wujudkan Indonesia Kuat”, yang dinilai selaras dengan visi-misi Pemprov Sulbar yaitu Maju dan […]

  • Gubernur Sulbar dan LDII Bangun 9 Masjid Baru di Empat Kabupaten

    Gubernur Sulbar dan LDII Bangun 9 Masjid Baru di Empat Kabupaten

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 104
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.Co.ID, MAMUJU – Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Baithul Mansruhin yang berlokasi di Jalan H. Endeng, Kelurahan Karema, Mamuju, Minggu, 21 September 2025. Acara tersebut dirangkaikan dengan peresmian secara simbolis delapan masjid lainnya di Sulbar yang dibangun bekerja sama dengan DPW Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Sulbar. Dalam sambutannya, Gubernur […]

  • Pemprov Sulbar Gelar Exit Meeting Pemeriksaan Kepatuhan Lingkungan Tambang

    Pemprov Sulbar Gelar Exit Meeting Pemeriksaan Kepatuhan Lingkungan Tambang

    • calendar_month Kam, 18 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 67
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Exit Meeting Atas Pemeriksaan Kepatuhan Pendahuluan Penyelenggaraan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup pada kegiatan usaha pertambangan di Sulbar. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Sekretaris Daerah, Kamis, 18 September 2025. Exit meeting tersebut menjadi penutup rangkaian pemeriksaan kepatuhan pendahuluan yang dilakukan Pemprov Sulbar bersama Badan Pemeriksa […]

  • IDP Lepas Tim Amaliah Ramadan IKA Unhas untuk Berbagi

    IDP Lepas Tim Amaliah Ramadan IKA Unhas untuk Berbagi

    • calendar_month Sab, 23 Mar 2024
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 53
    • 0Komentar

    MAMUJU, EKSPOS SULBAR – Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas) Wilayah Sulawesi Barat Muhammad Idris DP melepas tim amaliah ramadan. Bertempat di halaman Rujab Sekprov, Sabtu 23 Maret 2024. Pelepasan tim amaliah ramadan IKA Unhas Sulbar berlangsung sederhana. Tidak ada acara seremoni secara protokoler. Muhammad Idris yang akrab dengan sebutan IDP langsung mempersilakan […]

  • Pemkot Makassar Siap Fasilitasi Ribuan Bikers Deklarasi Pemilu Damai di Pantai Losari

    Pemkot Makassar Siap Fasilitasi Ribuan Bikers Deklarasi Pemilu Damai di Pantai Losari

    • calendar_month Jum, 24 Nov 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 28
    • 0Komentar

    EKSPOS SULBAR – Pemkot Makassar siap memfasilitasi sekira ribuan bikers yang akan melakukan deklarasi Pemilu Damai di Anjungan Pantai Losari, Minggu 26 November 2023 mendatang. Ketua Panitia Deklarasi Damai Ala Motor Sauleng Rauf mengatakan pihaknya dari perkumpulan berbagai komunitas biker se-Sulawesi akan melakukan deklarasi pemilu damai. “Anak-anak bikers menyampaikan sikap bahwa kami siap mendukung pemilu […]

expand_less