Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pemerintahan » Kepala BPKPD Sulbar Pimpin Rapat Perdana, Perkuat Layanan Perbendaharaan dengan Teknologi

Kepala BPKPD Sulbar Pimpin Rapat Perdana, Perkuat Layanan Perbendaharaan dengan Teknologi

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Jum, 25 Jul 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar rapat internal perdana Bidang Penatausahaan dan Kas Daerah (Perbendaharaan) bersama Kepala BPKPD yang baru, Mohammad Ali Chandra, pada Kamis, 24 Juli 2025.

Rapat yang berlangsung di ruang rapat bidang ini dihadiri oleh Sekretaris Badan, Fahri Yusuf, Pejabat Fungsional AKPD Ahli Muda, Syaharuddin, serta para Kepala Subbidang dan staf Bidang Penatausahaan. Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan menyamakan persepsi terkait pelaksanaan tugas dan fungsi Bidang Penatausahaan, serta mengevaluasi capaian layanan perbendaharaan.

Dalam rapat tersebut, dibahas sejumlah layanan utama yang menjadi tanggung jawab Bidang Penatausahaan, antara lain:
-Pencairan Gaji Pegawai yang dilaksanakan rutin setiap tanggal 1 setiap bulan;
-Pencairan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) setiap tanggal 3;
-Layanan SKPP dan SP2D secara online;
-Pemanfaatan aplikasi SIPAMANDAR dalam pengelolaan dokumen dan transaksi perbendaharaan;
-Layanan konsultasi teknis perbendaharaan untuk OPD lingkup Provinsi Sulawesi Barat.

Selain itu, rapat juga menyoroti perkembangan realisasi anggaran pada Bidang Penatausahaan serta kesiapan penuh dalam mendukung penerapan SP2D Online yang telah diaktifkan sejak 14 Juli 2025. Sistem ini diharapkan mampu mempercepat proses pencairan dan meningkatkan efisiensi pelayanan publik di sektor keuangan daerah.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Resepsi Kenegaraan HUT Ke-80 RI, Gubernur Sulbar Tekankan Persatuan

    Resepsi Kenegaraan HUT Ke-80 RI, Gubernur Sulbar Tekankan Persatuan

    • calendar_month Sen, 18 Agu 2025
    • account_circle Dhamar
    • visibility 94
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU — Dalam resepsi kenegaraan dan malam ramah tamah peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Gubernur Sulbar, Suhardi Duka mengajak seluruh masyarakat untuk senantiasa mensyukuri kemerdekaan. Dengan menjaga persatuan dan kebersamaan. Suhardi Duka menegaskan, pengorbanan para pahlawan Kusuma Bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya menjadi pengingat penting bagi generasi […]

  • Ditresnarkoba Polda Sulbar Gagalkan Peredaran Sabu, Satu Pengedar Diringkus di Polewali Mandar

    Ditresnarkoba Polda Sulbar Gagalkan Peredaran Sabu, Satu Pengedar Diringkus di Polewali Mandar

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 69
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, POLMAN – Tim Subdit I Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sulawesi Barat berhasil menggagalkan peredaran narkotika jenis sabu dalam operasi penindakan, Rabu (14/5/2025). Dalam penggerebekan yang dilakukan di Dusun Kappung Toa, Desa Bonra, Kecamatan Mapilli, Kabupaten Polewali Mandar, polisi menangkap seorang tersangka berinisial HS (37) di kediamannya. Dari penangkapan tersebut, petugas menyita sembilan sachet […]

  • Abdul Kharis Dukung Arahan Prabowo Beli Gabah Petani di Harga Rp6.500 per Kilogram

    Abdul Kharis Dukung Arahan Prabowo Beli Gabah Petani di Harga Rp6.500 per Kilogram

    • calendar_month Sen, 3 Feb 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Jakarta, ekspossulbar.co.id – Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Abdul Kharis Almasyhari menyoroti pernyataan Presiden Prabowo Subianto baru-baru ini yang memberikan arahan agar Bulog membeli gabah petani dengan harga Rp6.500 per kilogram. Hal itu guna menjaga kestabilan harga beras di pasar. Atas pernyataan Presiden Prabowo itu, Abdul Kharis menyatakan dukungannya. Menurutnya, kebijakan tersebut merupakan langkah […]

  • Dukung Pembahasan APBD 2026, Plt Kadinkes Kawal Kepentingan Sektor Kesehatan di DPRD Sulbar

    Dukung Pembahasan APBD 2026, Plt Kadinkes Kawal Kepentingan Sektor Kesehatan di DPRD Sulbar

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 69
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat, dr. Nursyamsi Rahim, menghadiri rapat paripurna di DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Rabu (10/92025). Rapattersebut membahas pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD atas penjelasan Gubernur Sulbar Suhardi Duka terkait Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang APBD Tahun Anggaran 2026. Kehadiran Plt Kadinkes menjadi bagian dari dukungan teknis perangkat daerah […]

  • Bapperida Sulbar Dorong Penguatan Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Terbarukan

    Bapperida Sulbar Dorong Penguatan Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Terbarukan

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 85
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat melalui Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) terus memperkuat komitmennya dalam mendorong pengembangan ekonomi biru berbasis teknologi terbarukan. Hal ini ditegaskan oleh Sekretaris Bapperida Sulbar, Muh. Darwis Damir, saat menerima audiensi Tim Periset Program Katalisator Kemitraan Berdikari di Kantor Bapperida Sulbar, Selasa, 14 Oktober 2025. Audiensi […]

  • Ridwan Kamil: Rajut Kebersamaan Pekerja, Pengusaha, dan Pemerintah

    Ridwan Kamil: Rajut Kebersamaan Pekerja, Pengusaha, dan Pemerintah

    • calendar_month Sen, 1 Mei 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 27
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menuturkan, Hari Buruh Internasional pada 1 Mei 2023, yang kali ini bertepatan dalam suasana Lebaran dapat menjadi momentum untuk semua pihak, mulai dari pemerintah, pekerja, sampai pengusaha, untuk mempererat kebersamaan. “Selamat Hari Buruh Internasional, May Day, 1 Mei 2023. Di momen yang luar biasa, di hari yang […]

expand_less