Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ragam » Hingga Hari Ini Pencarian Eril Masih Dilakukan, Pihak Keluarga Ikhlas Atas Semua Takdir

Hingga Hari Ini Pencarian Eril Masih Dilakukan, Pihak Keluarga Ikhlas Atas Semua Takdir

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sen, 30 Mei 2022
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG — Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang hilang saat berenang di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, masih dilakukan hingga hari ini.
Informasi dari Kedutaan Besar Republik Indonesia di Swiss yang diterima pihak keluarga Ridwan Kamil di Bandung, menyebutkan, pencarian sampai Senin (30/5/2022), belum membuahkan hasil.
“Pencarian Eril oleh otoritas terkait masih dilakukan (sampai hari ini),” kata Erwin Muniruzaman, kakak kandung Ridwan Kamil saat ditemui di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Selasa (31/5/2022).
“Kang Emil terus ikhtiar setiap hari, termasuk turun sendiri,” tambahnya
Erwin mengungkapkan, Wali Kota Bern Alec Van Graffenried sempat menemui Ridwan Kamil di lokasi pencarian. Ia memberikan dukungan yang optimal sekaligus menyampaikan rasa simpati mendalam kepada pihak keluarga.
“Wali Kota Bern berkesempatan memberikan support langsung ke Kang Emil di lokasi pencarian,” ucap Erwin.
Tak hanya Wali Kota Bern, dalam kesempatan itu salah seorang warga kota tersebut, yang bernama Heinrich juga menemui Ridwan Kamil.
“Saat itu (Ridwan Kamil) bertemu pula dengan Pak Heinrich, orang pertama yang merespon permintaan tolong dari adiknya Eril untuk mencari Eril sejak mereka berhasil ke darat,” tuturnya.
Saat pertemuan itu, Heinrich menyampaikan rasa simpati dan memberikan kekuatan dengan memeluk Ridwan Kamil. Dari pihak keluarga Ridwan Kamil juga menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Heinrich.
“Beliau (Heinrich) menyampaikan rasa simpatinya. Dari pihak Kang Emil juga menyampaikan terima kasih kepada Pak Henrich,” lanjut Erwin.
Menurutnya, pada saat kejadian, warga setempat sangat sigap menolong Eril karena tak hanya Heinrich, warga lainnya pun langsung menghubungi kepolisian setempat, sehingga dalam waktu singkat pihak otoritas sudah berada di lokasi kejadian.
“Ini menunjukan bahwa warga lokal juga sangat helpfull dan sigap karena selain Pak Henrich, ada pula warga lain yang menghubungi polisi, sehingga dalam waktu singkat mereka bisa langsung merespons di lokasi kejadian,” ungkapnya.
Sementara itu dari pihak keluarga Ridwan Kamil dalam waktu dekat ada yang menyusul ke Swiss. Erwin berharap kehadiran keluarganya di Swiss dapat membantu proses pencarian Eril, juga memberikan dukungan moril kepada orangtua Eril.
“Dari pihak keluarga akan ada beberapa orang yang menyusul Kang Emil ke Swiss untuk membantu proses di sana,” jelasnya.

Ikhlas
Erwin mengungkapkan pula, dalam proses pencarian hingga hari ini, pihak keluarga sudah ikhlas apapun yang menjadi takdir Eril.
“Pencarian hari ini sudah selesai, kemudian dilanjutkan lagi hari berikutnya. Dari pihak keluarga sudah ikhlas apapun nanti yang akan menjadi takdir dari Eril,” ungkap Erwin.
Untuk mengantisipasi berbagai skenario, pihak keluarga di Bandung sudah berkonsultasi dengan ulama guna mengetahui apa yang seharusnya dilakukan sesuai dengan syariat Islam.
“Dari pihak keluarga sudah berkonsultasi dengan beberapa ulama seperti Ketua MUI KH Rachmat Syafei dan Ustaz Adi Hidayat untuk kami dapat mengetahui apa yang seharusnya dilakukan sesuai dengan syariat Islam terhadap apapun yang menjadi takdirnya Eril,” tuturnya.
Walaupun demikian, Erwin mengatakan bahwa tim pencari sedang semangat-semangatnya di sana.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anggaran 2026: Pemprov Sulbar Prioritaskan Pembangunan Rumah untuk Masyarakat Miskin Ekstrem

    Anggaran 2026: Pemprov Sulbar Prioritaskan Pembangunan Rumah untuk Masyarakat Miskin Ekstrem

    • calendar_month Sel, 15 Jul 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 38
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU — Pemprov Sulbar di bawah kepemimpinan Gubernur Suhardi Duka (SDK) dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga berkomitmen meningkatkan taraf hidup masyarakat dengan mengalokasikan 266 unit rumah bagi masyarakat miskin ekstrim atau pemilik rumah tidak layak huni (RTLH) pada tahun 2026 mendatang. Program ini akan menyasar enam kabupaten di Sulawesi Barat, dengan rincian alokasi […]

  • Wakapolda Sulbar Pastikan Kendaraan Operasional Ditlantas Siap Layani Masyarakat Secara Optimal

    Wakapolda Sulbar Pastikan Kendaraan Operasional Ditlantas Siap Layani Masyarakat Secara Optimal

    • calendar_month Sen, 3 Nov 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 96
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Wakapolda Sulbar, Brigjen Pol Hari Santoso, bersama sejumlah pejabat utama Polda Sulbar, melakukan pengecekan menyeluruh terhadap kendaraan operasional Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sulbar, Senin (3/11/2025). Pengecekan tersebut mencakup seluruh kendaraan dinas, mulai dari roda dua hingga roda empat, yang digunakan dalam mendukung tugas-tugas kepolisian di bidang lalu lintas. Dalam kegiatan itu, […]

  • Kapolda Sulbar Dorong Optimalisasi Teknologi dan Sinergi Tiga Pilar untuk Jaga Kamtibmas

    Kapolda Sulbar Dorong Optimalisasi Teknologi dan Sinergi Tiga Pilar untuk Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Rab, 25 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 68
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Kapolda Sulbar, Irjen Pol Adang Ginanjar, menegaskan pentingnya pemanfaatan teknologi dan penguatan sinergi antara tiga pilar yakni Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan Kepala Desa, dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Penekanan tersebut disampaikan dalam kegiatan evaluasi sistem pelaporan Binmas Online System (BOS) V2 yang berlangsung di Aula Marannu, Rabu (25/6/2025). Dalam arahannya, Kapolda […]

  • Sekprov Sulbar Kukuhkan Forum Anak Periode 2021-2022

    Sekprov Sulbar Kukuhkan Forum Anak Periode 2021-2022

    • calendar_month Sab, 1 Mei 2021
    • account_circle Chamar
    • visibility 78
    • 0Komentar

    MAMUJU – Sekretaris Provinsi Sulawesi Barat, Muhammad Idris, Mengukuhkan Pengurus Forum Anak Sulbar Periode 2021-2022 di Hotel Lestari, Jum’at (30/4/2021). Sekprov Sulbar dalam sambutannya mengatakan, apa yang diharapkan di forum ini dan aksesbilitas, fungsi dari organisasi forum ini adalah memberikan peluang bagi anak-anak sampai umur 18 tahun untuk momentum diri yaitu memberikan peluang-peluang yang tidak […]

  • DPRD Serahkan SK, RPJMD Sulbar 2025–2029 Resmi Disempurnakan, Gubernur SDK: Menjawab Tantangan Pembangunan Daerah

    DPRD Serahkan SK, RPJMD Sulbar 2025–2029 Resmi Disempurnakan, Gubernur SDK: Menjawab Tantangan Pembangunan Daerah

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 74
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Gubernur Sulbar, Suhardi Duka resmi menerima Surat Keputusan Pimpinan DPRD Sulbar terkait penyempurnaan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang RPJMD Sulbar 2025–2029 dalam rapat paripurna yang digelar di gedung DPRD Sulbar, Rabu malam (27/8/2025). Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK), yang hadir langsung dalam rapat tersebut, menegaskan bahwa proses penyusunan RPJMD telah mengikuti […]

  • Wakapolda Sulbar Motivasi Paskibraka 2025: Kalian Pasti Bisa Mengemban Amanah Ini

    Wakapolda Sulbar Motivasi Paskibraka 2025: Kalian Pasti Bisa Mengemban Amanah Ini

    • calendar_month Sab, 16 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Polda Sulbar – Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Barat, Brigjen Pol Hari Santoso, memberikan motivasi kepada Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tahun 2025 yang baru saja dikukuhkan oleh Gubernur Sulawesi Barat. Acara pengukuhan berlangsung meriah di Ballroom Andi Depu, Kantor Gubernur Sulawesi Barat, Jumat (15/8/25). Dalam kesempatan tersebut, Brigjen Pol Hari Santoso menyampaikan apresiasi atas […]

expand_less