Pemkab Pasangkayu Berangkatkan Peserta Pelatihan Pelaut Gelombang II ke Barombong

ekspossulbar.com, PASANGKAYU — Sebanyak 116 pemuda/pemudi Pasangkayu terpilih diberangkatkan untuk mengikuti pelatihan pelaut di Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran (BP2IP) Barombong, Makassar.

Dilepas langsung oleh Asiten II Pemkab Pasangkayu, Musbar Lasibe, dihalaman kantor bupati Pasangkayu, Rabu 12 September.

Kepala Dinas Perhubungan Pasangkayu Nasrum mengatakan, pemberangkatan ini merupakan kali kedua (gelombang II) untuk tahun ini, beberapa bulan sebelumnya pihaknya juga telah memberangkatkan sebanyak 101 orang ke BP2IP Barombong untuk hal yang sama.

BACA JUGA:  Seleksi Calon Komisi Informasi, Pimpinan KI Pusat Terjung Langsung Uji Peserta

Tujuan pelatihan ini, untuk memberi pengetahuan dasar tentang ilmu pelayaran kepada para pemuda/pemudi Pasangkayu. Sehingga mereka nantinya diharap dapat menjadi pelaut atau Anak Buah Kapal (ABK) yang handal. Pelatihan ini akan berlangsung selama 12 hari. Peserta pelatihan akan mendapat tiga sertifikat dasar pelaut sekaligus.

“Ini merupakan hasil kerjasama Pemkab Pasangkayu dengan pihak Balai Barombong. Peserta pelatihan tidak mengeluarkan biaya apapun dalam pelatihan ini semuanya gratis. Kerjasama ini berlangsung hingga 2020 mendatang” terang Nasrum.

BACA JUGA:  Polresta Mamuju Gelar Operasi Cipta Kondisi Pasca Pilkada Serentak di Kawasan Pelabuhan Simboro

Asisten II Pemkab Pasangkayu, Musbar Lasibe berpesan, agar para peserta pelatihan dapat bersikap disiplin serta senantiasa menjaga nama baik daerah selama mengkuti pelatihan. Ia juga menekankan para peserta pelatihan bijak menggunakan media sosial (mendsos) agar tidak menuai polemik dikemudian hari.

“Jangan membawa sifat-sifat negatif. Jangan suka memancing keributan atau masalah. Tetap santun dan beretika selama pelatihan berlangsung. Agar permasalahan-permasalahan yang sebelumnya pernah terjadi tidak terulang” imbuhnya. (has)