Program Inovasi Desa, Sukseskan Nawa Jiwa

ekspossulbar.com, PASANGKAYU,— Salah satu upaya pembangunan di desa diharapkan dilakukan melalui program-program inovasi yang menumbuh kembangkan potensi-potensi desa. Baik dari sektor pertanian, pariwisata, kelautan dan lain sebagainya.

Plt. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Arhamuddin, dalam forum sosialisasi penyedia peningkatan kapasitas teknis desa menyampaikan, program inovasi dengan mengembangkan produk-produk unggulan di desa, pada akhirnya dapat mencipatkan kemandirian ekonomi desa.

Tak kalah penting sambung dia, program inovasi desa mesti tetap sejalan dengan dengan program preoritas Pemkab Pasangkayu, sebagaimana tertuang dalam Nawa Jiwa (sembilan program unggulan). Juga harus tetap searah dengan program preoritas Provinsi dan Nasional.

BACA JUGA:  Empat Pilar Kebangsaan, Membangun Generasi Emas Indonesia

“ Kami mengarahkan program inovasi desa tetap sinkron dengan program preoritas kabupaten atau Nawa Jiwa, preoritas provinsi yang tertuang dalam program Maju dan Malaqbi, serta program preoritas nasional yang tertuang dalam Nawa Cita” urainya, Rabu 26 September.

Kata dia, dalam Nawa Jiwa terdapat beberapa program yang bisa disinkronkan dengan program unggulan di desa, seperti program satu desa satu pengusaha, program kampung pendidikan, program kampung KB, program Da’a Smart ( program kesehatan untuk wilayah terpencil), program kampung pedas, serta beberapa program yang berbasis desa lainnya.

BACA JUGA:  Empat Pilar Kebangsaan, Membangun Generasi Emas Indonesia

Sementara untuk tingkat provinsi terdapat program konektifitas antar wilayah berbasis unggulan strategis, dan ditingkat nasional terdapat program membangun Indonesia dari pinggiran.

“ Dengan demikian arah pembangunan dari tingkat nasional hingga tingkat desa tetap sejalan” pungkasnya.(has)