ekspossulbar.com,PASANGKAYU– Satu pasien Covid-19 asal Pasangkayu telah dinyatakan negatif Covid-19. Beberapa hari lalu yang bersangkutan telah dipulangkan dari rumah sakit regional Sulbar, dan kini tengah menjalani isolasi mandiri dikediamannya.
Kesembuhan pasien yang berdomisili di Dusun Taranja, Desa Ako, Kecamatan Pasangkayu ini disambut gembira oleh tim Gugus Tugas Pasangkayu. Selasa 5 Mei mereka menyambangi kediaman pasien inisial AI itu.
Kedatangan tim Gugus tugas yang dikomandoi Sekkab Pasangkayu Firman ini untuk memberi semangat kepada AI. Agar ia tidak merasa terkucilkan dilingkungannya.
” Dengan kedatangan kami saya harap yang bersangkutan selama masa isolasi mandiri, bisa semakin semangat, kemudian tidak merasa dikucilkan. Bisa segera pulih dan bisa menjalankan aktifitasnya sehari-hari” terang Firman
Ia juga meminta masyarakat Taranja tidak memperlihatkan ketakutan berlebihan kepada yang bersangkutan.
” Intinya tetap disiplin jaga jarak, rajin cuci tangan, kemudian tetap menjaga kesehatan tubuh” pungkas Firman.(has)