ekspossulbar.com,PASANGKAYU – Calon Wakil Bupati (Cawabup) Pasangkayu Herny Agus menggelar kampanye terbatas di Desa Bukit Harapan Kecamatan Bulutaba, Rabu 7 Oktober.
Dalam kampanye yang dihadiri pendukung dan simpatisan YES Smart itu, Herny Agus meminta doa dan dukungan seluruh warga Desa Bukit Harapan. Mencoblos paslon YES Smart Nomor urut 3 (tiga). Dengan memperhatikan gambar Jilbab Merah dan Baju putih.
Selain itu, dimasa pandemi ini Herny Agus meminta masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan. Fokus pada 3 hal utama, yakni pakai masker, jaga jarak, dan sering cuci tangan.
“Pada masa pandemi COVID-19 saat ini, 3 (tiga) poin yang terpenting kita lakukan agar daerah kita ini bisa terbebas dari virus tersebut, yakni selalu memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan. Kebetulan juga pada Pilkada 2020, Pasalon YES Smart (Yaumil-Herny) mendapatkan nomor urut 3 (tiga)” ucap Cawabup yang telah meraih gelar Doktor itu.
Herny Agus juga berpesan kepada seluruh warga Desa Bukit Harapab untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan serta silaturahmi yang baik antar sesama. Kata dia, sedianya masyarakat Pasangkayu secara umum menyambut pilkada serentak 9 Desember mendatang dengan penuh kedamaian.
“Para tim, relawan dan simpatisan saya minta untuk tidak melakukan kampanye yang tidak bermanfaat. Jangan jadikan pemilu ini alat untuk pemecah belah masyarakat,” imbuhnya
Diharapkannya, mekipun berbeda pilihan masyarakat tidak boleh terpecah belah. Memutus silaturahim yang telah terjalin menahun hanya karena Pilkada yang berlangsung sehari.(has)