Jelang Ramadan Polres Pasangkayu Berbagi Untuk Warga Miskin

ekspossulbar.com,PASANGKAYU– Jelang bulan suci Ramadan 1442 H, Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Pasangkayu berbagi sembako untuk sejumlah warga miskin di Desa Tikke, Kecamatan Tikke Raya, Rabu 7 April. Sedikitnya ada 35 paket sembako yang dibagikan.

” Menjelang bulan suci Ramadhan ini, kami dari Sat Narkoba Polres Pasangkayu melaksanakan bakti sosial di Desa Tikke dengan memberikan bantuan kepada warga yang dianggap kurang mampu di masa pansemi Covid-19″ ungkap Kaur Bon Ops (KBO) Sat Narkoba IPDA Iss Haryanto

Meski tidak seberapa, ia berharap paket sembako itu dapat bermanfaat dan dapat mendatangkan kegembiraan tersendiri bagi warga menyambut Ramadan.(nur)