Daerah  

Polresta Mamuju Beri Bantu Warga yang Terbaring Sakit Akibat Lumpuh 2 Tahun

TERBARINg SAKIT. Kurniawan (39) warga desa Bambu yang mengalami patah tulang ekor akibat dijatuhi reruntuhan material bangunan.

EKSPOS SULBAR – Mendapat laporan dari warga, bahwa salah satu warga binaannya bernama Kurniawan (39) mengalami sakit dan kondisi hanya terbaring tidur karena lumpuh selama 2 tahun

Bhabinkamtibmas Desa Bambu Bripka Ismail Mustadi melakukan pengecekan dengan mendatangi rumah warganya didusun Barangbajabu Desa Bambu Kecamatan Mamuju Kabupaten Mamuju, Rabu 9 Agustus 2023.

Kurniawan adalah seorang warga desa Bambu yang mengalami patah tulang ekor akibat dijatuhi reruntuhan material bangunan.

BACA JUGA:  Empat Pilar Kebangsaan, Membangun Generasi Emas Indonesia

Sekarang ini, ia hanya terbaring lemas selama 2 tahun dirumahnya. Kemelangannya itu membuat iba Bhabinkamtibmas Bripka Ismail Mustadi dan warga sekitar.

“Melihat kondisi tersebut, kami selaku Bhabinkamtibmas memberikan bantuan paket sembako berupa Beras 3 karung, Minyak goreng 1 dos dan Mi instant 2 dos,” ucap Ismail.

Diketahui bahwa kami bersama pak dusun dan beberapa orang tetangganya berinisiatif memberikan perhatian khusus. “Kami berupaya terus memberikan bantuan berupa paket sembako sebagai keperluan sehari-hari,” Kata Bripka Ismail Mustadi.

BACA JUGA:  Empat Pilar Kebangsaan, Membangun Generasi Emas Indonesia