Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Presiden Terbitkan Keppres Penetapan Keanggotaan Indonesia pada Satgas Anti Pencucian Uang

Presiden Terbitkan Keppres Penetapan Keanggotaan Indonesia pada Satgas Anti Pencucian Uang

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sel, 9 Apr 2024
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 14 Tahun 2024 tentang Penetapan Keanggotaan Indonesia pada Financial Action Task Force (FATF).

“Menetapkan keanggotaan Indonesia pada Financial Action Task Force,” bunyi Diktum Kesatu Keppres yang ditetapkan Presiden Jokowi di Jakarta pada tanggal 5 April 2024 tersebut.

Pada Diktum Kedua disebutkan, pelaksanaan penetapan keanggotaan lndonesia sebagaimana dimaksud tunduk pada ketentuan yang berlaku pada FATF dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

“Segala biaya yang timbul sebagai akibat dari penetapan keanggotaan Indonesia sebagaimana dimaksud bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja negara dan sumber pembiayaan lain yang sah dan tidak mengikat sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,” bunyi Diktum Ketiga.

Ditegaskan pada Diktum Keempat, Keppres yang dapat diakses pada laman JDIH Sekretariat Kabinet ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan yaitu 5 April 2024.

Adapun penerbitan Keppres ini dilakukan dengan pertimbangan bahwa tindak pidana pencucian uang dan tindak pidana pendanaan terorisme merupakan kejahatan lintas batas negara yang upaya pencegahan dan pemberantasannya perlu dilakukan komitmen internasional yang tercantum dalam standar internasional di bidang tindak pidana pencucian uang dan tindak pidana pendanaan terorisme.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pusdalops BPBD Sulbar Terima Prakiraan Cuaca Esok Hari Wilayah Sulawesi Barat

    Pusdalops BPBD Sulbar Terima Prakiraan Cuaca Esok Hari Wilayah Sulawesi Barat

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 42
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU — Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Barat, pada Kamis 6 November 2025, menerima laporan Prakiraan Cuaca Esok Hari Wilayah Sulawesi Barat dari BMKG Wilayah II Tampa Padang Mamuju untuk tanggal 07 November 2025. Berdasarkan informasi BMKG, prakiraan cuaca wilayah Sulawesi Barat sebagai berikut: – Pagi Hari: Cerah […]

  • Polres Majene Raih Predikat Terbaik Penyerapan Anggaran Tingkat Polda

    Polres Majene Raih Predikat Terbaik Penyerapan Anggaran Tingkat Polda

    • calendar_month Kam, 26 Jul 2018
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 335
    • 0Komentar

    ekspossulbar.com, MAJENE – Rapat analisa dan evaluasi penyerapan anggaran Triwulan II Polres Majene yang dipimpin Kapolres AKBP Asri Effendy mengucapkan apresiasi kepada seluruh kasatfung beserta operator atas kinerjanya dalam penyerapan anggaran. Ia menyebutkan, Alhamdulillah Polres Majene mendapat apresiasi langsung dari Kapolda Sulbar karena Pores Majene mampu menyandang predikat terbaik sebagai ranking satu di Polda Sulbar […]

  • Uu Ruzhanul Dorong Dukungan CSR di  Ciayumajakuning untuk Turunkan “Stunting”

    Uu Ruzhanul Dorong Dukungan CSR di Ciayumajakuning untuk Turunkan “Stunting”

    • calendar_month Sel, 13 Jun 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 7
    • 0Komentar

    KOTA CIREBON – Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat selalu berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, salah satunya dengan menurunkan angka stunting di Jabar guna menyiapkan generasi penerus yang berkualitas, mampu bersaing, dan sehat. Salah satu yang diupayakan adalah dengan menguatkan dukungan dari perusahaan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) di kawasan Ciayumajakuning (Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Kabupaten […]

  • Irjen Pol Adang Ginanjar Pimpin Sertijab Dansat Brimob, Apresiasi Dedikasi dan Sambut Kepemimpinan Baru

    Irjen Pol Adang Ginanjar Pimpin Sertijab Dansat Brimob, Apresiasi Dedikasi dan Sambut Kepemimpinan Baru

    • calendar_month Rab, 9 Jul 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 20
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Suasana haru dan penuh apresiasi mewarnai acara serah terima jabatan (Sertijab) Dansat Brimob Polda Sulbar, Selasa (9/7/25). Kapolda Sulbar, Irjen Pol Adang Ginanjar, memimpin langsung acara tersebut, memberikan penghargaan kepada pejabat lama dan menyambut hangat kepemimpinan baru. Acara yang berlangsung di Makosat Brimob ini bukan sekadar pergantian posisi, melainkan momentum penting untuk […]

  • Penanggulangan Kemiskinan dan Penanganan Stunting Terpadu, Junda Maulana: Wujud Dukungan Terhadap Misi Kedua SDK-JSM

    Penanggulangan Kemiskinan dan Penanganan Stunting Terpadu, Junda Maulana: Wujud Dukungan Terhadap Misi Kedua SDK-JSM

    • calendar_month Jum, 1 Agu 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 8
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Implementasi Penanganan dan Pencegahan Kemiskinan dan Stunting Tahun 2025 dan 2026 di Ruang Teater Lt. 2 Kantor Gubernur Sulbar, Kamis (31/7/2025). Kepala Bapperida Sulbar, Junda Maulana yang juga Wakil Ketua Pelaksana Tim Koordinasi Pastipadu Pemprov Sulbar […]

  • Kejari Pasangkayu Terapkan Keadilan Restoratif di Kasus Pencurian Handphone

    Kejari Pasangkayu Terapkan Keadilan Restoratif di Kasus Pencurian Handphone

    • calendar_month Sel, 28 Feb 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Pasangkayu, EKSPOSSULBAR.CO.ID– Kejakasaan Negeri (Kejari) menerapkan pendekatan keadilan restoratif dikasus pencurian handphone, yang melibatkan seorang tersangka bernama Roy Susanto. Kejari Pasangkayu berusaha memedias persoalan tersebut, hingga akhirnya korban dan tersangka mencapai kesepakatan damai. Proses penuntutan kasus itupun akhirnya dihentikan. ” Kami menggunakan pendekatan penyelesaian kekeluargaan, karena kasus ini bukanlah kasus besar, ditambah motif pelaku melakukan […]

expand_less