Dukung Layanan Prima hingga Kontribusi PAD, Dinkes Sulbar Perkuat Peran Strategis Labkesmas
- account_circle Dhamar
- calendar_month Kam, 11 Sep 2025
- comment 0 komentar

Sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya pada pilar keempat tentang pembangunan SDM, serta Panca Daya Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga, kegiatan ini menegaskan komitmen Sulbar untuk menghadirkan SDM unggul dan berkarakter melalui peningkatan kualitas layanan kesehatan.
Dalam kegiatan ini, juga dibahas penguatan kebijakan, alokasi anggaran, serta penyediaan reagen dan bahan medis habis pakai (BMHP) untuk mendukung keberlangsungan Labkesmas. Peran legislatif, Baperida, BPKPD, hingga BPOM disebut sangat penting untuk memastikan sistem laboratorium kesehatan semakin efektif, efisien, dan akuntabel.
Ke depan, Dinkes Sulbar berharap keberadaan Labkesmas mampu meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, memperluas jangkauan deteksi dini penyakit, sekaligus berkontribusi pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui layanan laboratorium yang lebih profesional dan terstandar. (Rls)
- Penulis: Dhamar
