Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Parlemen » DPRD Sulbar Soroti Pelayanan RSUD Regional: Pasien Harus Dapat Layanan Terbaik

DPRD Sulbar Soroti Pelayanan RSUD Regional: Pasien Harus Dapat Layanan Terbaik

  • account_circle Ekspos Sulbar
  • calendar_month Sab, 3 Mei 2025
  • comment 0 komentar

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Wakil Ketua DPRD Sulawesi Barat (Sulbar), Munandar Wijaya, bersama Ketua dan rombongan Komisi IV DPRD Sulbar melakukan kunjungan kerja ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Regional Mamuju pada Jumat (2/5/2025).

Kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan mutu pelayanan kesehatan di rumah sakit milik pemerintah provinsi tersebut. Rombongan disambut langsung oleh Direktur RSUD Regional Sulbar beserta jajarannya.

“Kehadiran kami di RSUD Regional ini untuk memastikan bahwa layanan kesehatan berjalan dengan baik,” ujar Munandar.

Politisi PAN itu mengungkapkan bahwa kunjungan ini juga merupakan respons atas sejumlah keluhan masyarakat terkait pasien yang sempat ditolak karena keterbatasan sarana dan prasarana, serta lambannya penanganan medis.

“Kami telah memantau kondisi di beberapa ruang perawatan. Rata-rata ruangannya kurang memadai. Ada plafon yang bocor sehingga air merembes saat hujan. Seharusnya pasien mendapat pelayanan dan fasilitas yang layak,” jelasnya.

Ia menambahkan, kerusakan tersebut kemungkinan masih merupakan dampak dari gempa beberapa tahun lalu.

Selain persoalan infrastruktur, Munandar juga menyoroti lemahnya pengelolaan manajemen rumah sakit. Menurutnya, kurangnya koordinasi antarpegawai dari tingkat pimpinan hingga staf menyebabkan pelayanan tidak optimal.

  • Penulis: Ekspos Sulbar

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ridwan Kamil Lepas Kirab Budaya dan Karnaval Pembangunan

    Ridwan Kamil Lepas Kirab Budaya dan Karnaval Pembangunan

    • calendar_month Kam, 8 Jun 2023
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 35
    • 0Komentar

    KABUPATEN MAJALENGKA — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melepas kirab budaya dan karnaval pembangunan dalam rangka Hari Jadi ke-533 Kabupaten Majalengka di Jl. KH Abdul Halim, Kamis (8/6/2023). Kirab budaya menampilkan ragam tradisi khas dari 10 kabupaten/kota di Jabar dan Jawa Tengah yang meliputi Kabupaten Majalengka, Kuningan, Ciamis, Pangandaran, Brebes, Cilacap, Indramayu, Cirebon, Kota Cirebon […]

  • Kapolres Pasangkayu Pimpin Sertijab Kasat Samapta

    Kapolres Pasangkayu Pimpin Sertijab Kasat Samapta

    • calendar_month Sen, 6 Sep 2021
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 71
    • 0Komentar

    ekspossulbar.co.id,PASANGKAYU– Kasat Samapta Polres Pasangkayu berganti. Sertijab dipimpin langsung oleh AKBP Didik Subiyakto di Lapangan Apel Corona, Kamis 2 September. Kasat Samapta sebelumnya di jabat oleh AKP Mukhtar Mahdi yang memperoleh promosi jabatan menjadi Kapolsek Polewali Polres Polewali Mandar. Digantikan oleh IPTU H.Mino yang sebelumnya bertugas di Dit Tipol Polda Sulbar. ” Mutasi dalam organisasi […]

  • Semarak Bhayangkara ke-79, Kapolda Sulbar Buka Turnamen Bola Voli dan Tennis Meja: Memupuk Semangat Kebersamaan dalam Prestasi

    Semarak Bhayangkara ke-79, Kapolda Sulbar Buka Turnamen Bola Voli dan Tennis Meja: Memupuk Semangat Kebersamaan dalam Prestasi

    • calendar_month Sel, 24 Jun 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 51
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Kapolda Sulawesi Barat, Irjen Pol. Adang Ginanjar, secara resmi membuka Turnamen Tenis Meja di Aula Marannu Mapolda Sulbar. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-79 dan diikuti oleh berbagai satuan kerja (Satker) di lingkungan Polda Sulbar. Turut hadir dalam acara pembukaan tersebut para pejabat utama Polda Sulbar dan para […]

  • Air Terjun Kastabuana, ‘Surga’ Alam Pasangkayu Yang Tersembunyi

    Air Terjun Kastabuana, ‘Surga’ Alam Pasangkayu Yang Tersembunyi

    • calendar_month Rab, 27 Jul 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Bentang alam Kabupaten Pasangkayu yang terletak dekat garis khatulistiwa begitu kaya akan berbagai sumber daya. Tanah bagian pesisirnya datar, luas dan subur. Membentang dari Kecamatan Dapurang dibagian selatan hingga ke Kecamatan Sarjo bagian utara. Sementara bagian jauh kedaratan lainnya, berbukit-bukit, berhutan lebat. Menjadikannya bagian yang menyimpan berbagai potensi alam. Diantaranya potensi wisata, selerti wisata goa, […]

  • Hadiri Rakor Kominda, Dinsos Sulbar Paparkan Progres Penyelenggaraan Sekolah Rakyat dan Capaian Program Penanganan Kemiskinan

    Hadiri Rakor Kominda, Dinsos Sulbar Paparkan Progres Penyelenggaraan Sekolah Rakyat dan Capaian Program Penanganan Kemiskinan

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 58
    • 0Komentar

    EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU — Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) turut serta dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Komunitas Intelijen Daerah (Kominda) Sulbar, yang dilaksanakan pada Kamis, 16 Oktober 2025, bertempat di Ruang Sriti, Hotel d’Maleo, Mamuju. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Intelijen Negara Daerah Sulbar, dan dihadiri oleh anggota Kominda serta perwakilan dari […]

  • Polresta Mamuju Terima Tim Audit kinerja Itwasum Polri Tahap II Tahun 2022

    Polresta Mamuju Terima Tim Audit kinerja Itwasum Polri Tahap II Tahun 2022

    • calendar_month Ming, 24 Jul 2022
    • account_circle Ekspos Sulbar
    • visibility 71
    • 0Komentar

    MAMUJU, EKSPOSSULBAR.CO.ID – Pelaksanakan Audit Kinerja dan Pengawasan Pemeriksaan oleh ITWIL Itwasum Polri Tahap II T.A. 2022, dalam Aspek pelaksanaan dan pengendalian digelar di Aula Wira Satya Polresta Mamuju jalan KS Tubun Mamuju, Jumat (22/7/2022). Dalam Audit, Kinerja tersebut Polres Mamuju Tengah dan Polres Pasangkayu juga ikut bergabung untuk dilakukan audit dan pemeriksaan Itwasum Polri […]

expand_less