Dinilai tak Adil PI Migas Blok Sebuku, Gubernur Sulbar Dituntut Mundur

ekspossulbar.com, MEJENE – Kebijakan Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar (ABM) yang membagi hak partisipasi atau Participating Interest (PI) tambang migas di Blok Sebuku Pulau Lereklerakang mendapat protes dari masyarakat Majene yang menamakan diri Aliansi Masyarakat Majene (AMM). Mereka menganggap pembagian hak partisipasi tidak adil.

Melalui inisiator penggerak massa AMM, Muhammad Irfan Syarif, Jumat (22/6) mengatakan bahwa masyarakat akan terus melakukan perlawanan jika ABM tetap ngotot dengan kebijakan yang dibuat.

“Jika tidak, kami akan terus melawan. Bahkan bersedia menggulingkan bapak Gubernur Sulbar supaya lengser dari jabatannya,” sebut Irfan.

BACA JUGA:  Silaturahmi ke Lanal Mamuju, Pj Bahtiar Beri Penghargaan

Apa yang dilakukan masyarakat Majene dalam aksi demo damai jilid dua, katanya adalah wujud perlawanan kepada ABM yang dinilai sangat melukai hati masyarakat Majene.

“Harapan masyarakat Majene hanya ingin mempertahankan han 50 persen atas pembagian PI Blok Sebuku. Ini akan kami perjuangkan hingga titik darah penghabisan kami kapanpun dan dalam koridor formal. Kami AMM mengingatkan Gubernur Sulbar agar mengembalikan hak masyarakat Majene,” tegas Irfan.

BACA JUGA:  Gubernur Sulbar Buka Sandeq Ramadan Fest 2025

Lanjut Irfan, aksi massa yang mencapai ribuan orang itu masih akan terus bertambah dan akan menggeser titik pergerakan massa bukan lagi di Kabupaten Majene, tetapi ke Mamuju sebagai ibu kota Provinsi Sulbar.

“Aksi ini belum final. Kalau ABM masih berkeras, kita akan bawa massa lebih besar untuk duduki kantor Guburnur Sulbar,” ancam Irfan Syarif.

BACA JUGA:  Pemprov Sulbar Gelar Forum Konsultasi Penyusunan RPJMD 2025-2029 dan RKPD 2026

Tak lupa dia berterimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang turut ambil bagian dalam aksi save Lereklerakang.

“Aliansi Masyarakat Majene berterimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat Majene yang hadir bersama-sama dalam aksi Save Lereklerekang yang sore tadi telah dilaksanakan,” ujarnya.

Irfan menambahkan tak lupa pula berucap sama kepada jajaran Kepolisian, Bromob dan TNI yang sukses mengawal aksi demo dengan aman dan damai. (ipunk/mp)